Review POCO F4, Masihkah Flagship Killer di 2022?

Senin, 04 Juli 2022 - 14:12 WIB
loading...
Review POCO F4, Masihkah Flagship Killer di 2022?
POCO F4 memberikan pilihan menarik di harga Rp5 jutaan meski masih menggunakan prosesor lama. Foto: Sindonews/Danang Arradian
A A A
JAKARTA - Seri F adalah seri tertinggi di lini produk POCO. Itu sebabnya, seri ini paling ditunggu-tunggu.

POCO adalah brand smartphone yang dikenal dengan harga kompetitif tapi spek/performa paling tinggi. Itu sebabnya, seri F mengusung label “Flagship Killer”.

Artinya, POCO seri F adalah harga termurah yang bisa Anda bayarkan untuk mendapat seri flagship atau setara flagship. Yang menarik, tahun ini POCO membawa 2 seri F. Yakni, POCO F4 sebagai ”Flagship Killer” dan POCO F4 GT yang ditujukan untuk gamer serius/profesional.

Nama Baru, Chipset Lama
Review POCO F4, Masihkah Flagship Killer di 2022?

Beberapa fitur POCO F4 ternyata tidak jauh berbeda dengan POCO F3 yang dirilis pada April 2021 silam. Misalnya, chipset yang digunakan sama. Yakni, masih memakai Snapdragon 870 (7 Nm) yang sudah mendukung jaringan 5G.

Sebenarnya tidak ada masalah juga, sih. Sebab, Snapdragon 870 adalah chipset paling nyaman dengan performa kencang. Selain itu, panas yang dikeluarkan chipset ini tidak berlebihan. Sehingga nyaman jika digunakan untuk ngegame. Snapdragon 870 juga dipakai oleh vivo X60 dan X60 Pro.

Alternatif chipset terkencang dibawah Snapdragon 8 gen 1 adalah MediaTek Dimensity 8100 seperti yang digunakan oleh realme GT Neo 3. Sudah 5 Nm, skor AnTuTu lebih baik, memory bandwith lebih tinggi, juga lebih baru diumumkan.

Memang bukan yang terbaru, tapi menurut SINDOnews Snapdragon 870 masih sangat layak digunakan di 2022. Bahkan sampai 1-2 tahun kedepan.

Layar AMOLED, Tanpa Fingerprint
Review POCO F4, Masihkah Flagship Killer di 2022?

Layar POCO F4 memakai AMOLED E4 dengan resolusi FHD+ (2400 x 1080), DCI-P3, refresh rate 120Hz dan touch sampling rate 360Hz, serta kecerahan layar maksimal sudah 1.300 nits (puncak). Teknologi lainnya, ada HDR 10+, Dolby Vision, Dolby Atmos, dan TrueColor display. Plus, pelindung Corning Gorilla Glass 5.

Sayangnya, memang fingerprint sensor belum dilayar di bawah layar. Ini satu-satunya fitur flagship yang “hilang”. Memang ada kompetitornya yang sudah menggunakan sensor sidik jari dibawah layar. Tapi, harganya sedikit lebih mahal.

Tapi, diluar itu kualitas layarnya sudah jempolan untuk menonton film atau bermain game. Selain itu, ukuran Dot Display (lubang kamera depan) hanya 2,76mm, salah satu yang tertipis di industri. Sedikit minus lainnya, bezel di sisi bawah layar masih sedikit tebal.

Kamera dengan OIS
Review POCO F4, Masihkah Flagship Killer di 2022?

Lalu, apa beda POCO F4 dengan POCO F3? Yang paling terasa perubahannya adalah kamera. POCO F4 memiliki kamera terbaik di POCO F Series. Konfigurasi tiga kamera, meliputi kamera utama 64 MP (wide), kamera ultrawide 8 MP, dan kamera macro 2 MP.

POCO F4 juga yang pertama menggunakan Optical Image Stabilization (OIS) di lensa utamanya. Dampaknya signifikan untuk memotret dan merekam video. Teknologi OIS memudahkan pengguna memotret malam hari. Juga, saat bikin video. Sebab, hasil gambarnya jauh lebih stabil.

Review POCO F4, Masihkah Flagship Killer di 2022?

Hasil foto POCO F4 sendiri sangat baik. Saturasi gambarnya tidak berlebihan. Ketajaman gambarnya juga di atas rata-rata. Dynamic range luas, shadow dan highlight tertata rapi. Bahkan, dalam kondisi backlight gambar tertangkap dengan prima.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5962 seconds (0.1#10.140)