Ludes 9.000 Unit, Penjualan POCO F4 Series Pecahkan Rekor

Jum'at, 15 Juli 2022 - 09:36 WIB
loading...
Ludes 9.000 Unit, Penjualan...
Head of Marketing POCO Indonesia Andi Renreng saat momen penjualan perdana POCO F4 Series. Foto: dok POCO Indonesia
A A A
JAKARTA - POCO mengklaim mencatat rekor baru pada penjualan di empat hari pertama, mulai 7-10 Juli 2022 silam. Di fase tersebut, jumlah penjualan POCO F4 Series meroket hingga 314% dibanding POCO F3 di fase yang sama tahun lalu.

Khususnya pada Mega Elektronik Sale 7.7 di Shopee, POCO F4 Series menjadi smartphone paling laku terjual. Bahkan, platform e-dagang tersebut harus mengaktifkan fitur pre-order bagi para konsumen yang belum mendapatkan smartphone tersebut.

Head of Marketing POCO Indonesia Andi Renreng mengatakan, hal ini menunjukkan kesuksesan strategi POCO dalam menghadirkan produk untuk kosumen mereka.

”POCO F Series merupakan trademark POCO yang membuat kami dikenal sebagai brand pendobrak. Produk ini terpopuler dan dicari-cari dalam periode penjualan perdana ini,” ujar Andi. ”Kalau dulu POCO F3 sukses menjadi primadona di pasaran, kali ini melalui POCO F4 Series kami kembali menjadi ancaman bagi pesaing,” beber Andi.

Di periode ini pula varian POCO F4 8+256 dan POCO F4 GT telah ludes terjual di berbagai platform penjualan.

Pada hari pertama penjualan pun bundling POCO F4 GT dengan POCO Buds Pro Genshin Impact Edition juga telah ludes terjual dari empat hari periode bundling yang direncanakan (7-10 Juli 2022).

Ludes 9.000 Unit, Penjualan POCO F4 Series Pecahkan Rekor

Secara keseluruhan, lebih dari 9.000 unit POCO F4 Series terjual di periode penjualan perdana ini. POCO F4 memiliki keunggulan utama di chipset kencang dan stabil Snapdragon 870 5G dan dilengkapi peningkatan performa pada hi-res triple camera 64MP OIS dan 67 Watt Turbo Charger in-box. Hal ini yang menjadi daya tarik utama smartphone Fearless keluaran terbaru dari POCO bagi para penggemarnya.

Selain itu, POCO F4 GT juga menjadi incaran pengguna dengan chipset terkencang saat ini, Snapdragon 8 Gen 1, dan dilengkapi L1+R1 Trigger pertama di POCO serta 120 Watt Hypercharge in-box.


Dari sisi kamera, POCO F4 GT didukung 64 MP main camera dengan sensor Sony IMX686, 8MP ultra-wide camera, dan 2MP macro camera.
Sementara, kamera depan dilengkapi 20MP front camera dengan sensor Sony IMX596. Ini yang membuat POCO F4 GT sebagai smartphone super flagship yang bisa memenuhi kebutuhan fotografi dan videografi bagi para penggemar gaming.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Harga Baru HP Poco di...
Harga Baru HP Poco di Juni 2023, Turun Rp50 Ribu-Rp1 Juta
Tonjolkan Performa,...
Tonjolkan Performa, Mengapa Poco X5 5G Masih Gunakan Snapdragon 695?
Poco X5 5G Dirilis Cuma...
Poco X5 5G Dirilis Cuma Rp3 Jutaan, Targetkan Konsumen Lapar Gamers
Spesifikasi, Fitur,...
Spesifikasi, Fitur, dan Harga Poco X5 5G, Siapkan Duitnya dari Sekarang!
Ditenagai Snapdragon...
Ditenagai Snapdragon 695, Skor AnTuTu Poco X5 Lebih Kencang dari Snapdragon 732G
Rekomendasi HP 5G Terbaik...
Rekomendasi HP 5G Terbaik Januari 2023
Poco F4 GT Turun Harga...
Poco F4 GT Turun Harga Jadi Segini di 2023, Punya Snapdragon 8 Gen 1 dan L1+R1 Trigger
Spesifikasi, Harga,...
Spesifikasi, Harga, serta Perbedaan POCO M5 dan POCO M5s
Ternyata Ini Fungsi...
Ternyata Ini Fungsi Teknologi Optical Image Stabilization di Kamera Smartphone
Rekomendasi
Kementan Dorong Penyuluh...
Kementan Dorong Penyuluh Pertanian Optimalkan Pelaporan Luas Tambah Tanam melalui E-Pusluh
Raup Rp180 Juta per...
Raup Rp180 Juta per Bulan, Azlina Jadi Inspirasi Perempuan UMKM
Hari Kedua Workshop...
Hari Kedua Workshop Esoterika Fellowship Program, Denny JA: AI Dorong Tafsir Agama Pro Hak Asasi
Berita Terkini
Meta Gunakan AI untuk...
Meta Gunakan AI untuk Deteksi Umur Pengguna di Bawah Umur
36 menit yang lalu
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
23 jam yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
1 hari yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
1 hari yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
1 hari yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
2 hari yang lalu
Infografis
Ketakutan Resesi AS,...
Ketakutan Resesi AS, Harga Emas ke Rekor Sepanjang Masa
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved