Ini yang Akan Terjadi pada Twitter di Tangan Elon Musk

Rabu, 27 April 2022 - 08:57 WIB
loading...
Ini yang Akan Terjadi...
, Elon Musk beli habis Saham Twitter. FOTO/ IST
A A A
MENLO PARK - CEO Tesla Elon Musk resmi mengakuisisi Twitter senilai USD44 miliar pada Senin (25/4/2022) memicu reaksi beragam, sementara para pengamat berspekulasi tentang bagaimana perubahan yang akan terjadi pada platform digital itu di bawah kepemimpinan Musk.

Musk dikenal sebagai salah seorang pengguna Twitter yang kerap mengkritisi manajemen platform teknologi raksasa itu.



“Twitter adalah beranda kota digital di mana hal-hal penting bagi masa depan umat manusia diperdebatkan.” tutur Musk seperti dilansir dari Reuters, Rabu (27/4/2022).

Pengambilalihan Twitter oleh Musk dipuji sejumlah anggota kelompok konservatif Amerika Serikat, yang menuduh perusahaan-perusahaan internet termasuk Twitter mempromosikan agenda politik liberal dan menekan suara-suara konservatif.

Senator Ted Cruz, anggota faksi Republik dari negara bagian Texas, mencuit “menakjubkan menyaksikan kepanikan kelompok kiri atas prospek kebebasan berbicara di Twitter."

Tetapi sebagian lainnya menyampaikan keprihatinan atas pengambilalihan perusahaan tersebut oleh Musk, yang dinilai akan mengurangi moderasi ujaran kebencian dan informasi yang salah di situs dengan ratusan juta pengguna tersebut.

Twitter memiliki 400 juta pengguna aktif bulanan, jauh lebih kecil dibanding pengguna Facebook yang mencapai sekitar tiga miliar orang, atau YouTube yang memiliki lebih dari dua miliar orang.

Twitter paling banyak digunakan di Amerika dan Eropa Barat, di mana platform tersebut mempunyai pengaruh di kalangan wartawan, pemimpin politik, selebriti dan pemikir lainnya.

Twitter memungkinkan orang untuk mengunggah secara anonim dan dipuji karena membantu suara-suara mereka yang terpinggirkan. Musk baru-baru ini bicara tentang keinginannya “memastikan identitas semua yang ada di Twitter.”

Hal ini memicu kekhawatiran para penggiat hak-hak digital bahwa Twitte r akan mensyaratkan pembukaan rekening untuk dikaitkan dengan identitas pengguna piranti ini.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Elon Musk dan Tantangan...
Elon Musk dan Tantangan Etika dalam Gaming
Buntut Tarif Impor Baru,...
Buntut Tarif Impor Baru, Elon Musk dan Mark Zuckerberg Cs Rugi Rp3,48 Kuadriliun dalam Sehari
Elon Musk Tegaskan Akan...
Elon Musk Tegaskan Akan Bertahan di Gedung Putih hingga Misi DOGE Tuntas
Grok Kecerdasan Buatan...
Grok Kecerdasan Buatan Elon Musk Bermasalah dengan Pemerintah AS
Blokir Konten yang Dicap...
Blokir Konten yang Dicap Berbahaya , X Gugat India
Elon Musk Umumkan X...
Elon Musk Umumkan X Diserang Besar-besaran
Gunakan Starlink, Elon...
Gunakan Starlink, Elon Musk Ancam Ukraina untuk Berhenti Perang
Meluncur Tak Terkendali,...
Meluncur Tak Terkendali, Roket SpaceX Meledak di Luar Angkasa
Biografi Nikola Tesla,...
Biografi Nikola Tesla, Ilmuwan yang Karyanya Banyak Diklaim Orang Lain
Rekomendasi
Kecurangan UTBK 2025...
Kecurangan UTBK 2025 Makin Canggih, Peserta Pasang Kamera di Behel dan Kuku
Lockheed Martin Janjikan...
Lockheed Martin Janjikan Jet Tempur Siluman F-35 Terbaru Menjadi Ferrari Terbang Rasa F-47
PN Jakbar Gelar Sidang...
PN Jakbar Gelar Sidang Kecelakaan Lalin, Keluarga Korban Minta Keadilan Ditegakkan
Berita Terkini
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
1 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
2 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
4 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
6 jam yang lalu
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi...
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi Teknologi Penerjemah Bahasa dan Mengirim Pesan
14 jam yang lalu
Hypernet Technologies...
Hypernet Technologies Mendukung Digitalisasi Administrasi Kesehatan Rumah Sakit
20 jam yang lalu
Infografis
Elon Musk Mengkritik...
Elon Musk Mengkritik Jet Tempur Siluman F-35 yang Masih Berpilot
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved