Gandeng Senayan City, Biznet Gelar Sentra Vaksinasi Booster untuk Masyarakat

Kamis, 17 Maret 2022 - 12:29 WIB
loading...
Gandeng Senayan City,...
Biznet Foundation turut serta mempercepat program vaksinasi di Indonesia dengan memfasilitasi pemberian 3.000 vaksinasi booster untuk masyarakat umum secara gratis.
A A A
JAKARTA - Sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah dalam upaya menuju Indonesia sehat dan bebas Covid-19, Senayan City bekerjasama dengan Biznet melalui Biznet Foundation turut serta mempercepat program vaksinasi di Indonesia dengan memfasilitasi pemberian 3.000 vaksinasi booster untuk masyarakat umum secara gratis. Kegiatan ini dilaksanakan pada 16 – 18
Maret 2022, mulai pukul 09.00 – 16.00 WIB di The Hall, Senayan City lantai 8.

Gandeng Senayan City, Biznet Gelar Sentra Vaksinasi Booster untuk Masyarakat


“Turut berpartisipasi dalam menyelenggarakan sentra vaksinasi merupakan bentuk komitmen kami untuk dapat berperan aktif dalam memberikan dukungan bagi kesehatan masyarakat serta mendukung upaya pemerintah dalam mempercepat vaksinasi dosis lengkap di Indonesia. Bekerjasama dengan Senayan City, kami menyediakan 3.000 dosis vaksin booster untuk masyarakat, yang
diharapkan dapat membantu meningkatkan kekebalan tubuh akan virus tersebut dan mengurangi tingkat penyebaran Covid-19. Kami juga berharap, dengan adanya pelaksanaan vaksinasi ini dapat membantu masyarakat dalam memberikan pilihan tempat sentra vaksinasi,” kata Adi Kusma, selaku President Director Biznet.

Halina, Leasing & Marketing Communication Director Senayan City mengatakan, “Senayan City secara konsisten menjalankan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah. Senayan City rutin menyelenggarakan vaksinasi dosis 1 dan 2 sejak tahun lalu dan tahun ini kembali dilanjutkan dengan menyelenggarakan vaksinasi booster guna mendukung program pemerintah dalam upaya menuju Indonesia sehat, Senayan City bekerjasama dengan Biznet telah menyiapkan 3.000 vaksin booster untuk masyarakat umum secara gratis.

Dengan hadirnya kegiatan ini diharapkan dapat membantu masyarakat umum untuk bisa mendapatkan vaksin booster dengan
mudah di tempat yang nyaman dan aman. Selain itu, kami juga ingin mengajak masyarakat untuk semakin peduli dengan terus meningkatkan imunitas agar terlindungi dari penyebaran virus dan Indonesia bisa bebas Covid-19.

Pelaksanaan vaksinasi ini merupakan bagian dari Biznet Foundation, sebuah wadah yang didirikan khusus oleh Biznet untuk menjalankan program CSR sebagai bentuk kepedulian perusahaan kepada masyarakat dalam berbagai sektor, salah satunya kesehatan. Oleh karena itu, Senayan City dan Biznet berinisiatif untuk menyelenggarakan sentra vaksinasi yang dapat membantu program pemerintah untuk mempercepat memberikan vaksin secara merata, sehingga masyarakat Indonesia bisa segera bangkit dari pandemi Covid-19 ini.

Senayan City dan Biznet juga bekerjasama dengan Rumah Sakit Husada sebagai perwakilan dari rumah sakit yang membantu proses pelaksanaan vaksinasi dalam menyediakan tenaga medis. Senayan City dan Biznet akan mendistribusikan booster vaksin kepada masyarakat umum dengan persyaratan sebagai berikut:

1. WNI dan WNA yang telah berusia 18 tahun keatas dan sudah menerima dosis pertama dan kedua
2. Booster vaksin diberikan minimal tiga bulan setelah vaksinasi ke-2
3. Telah memiliki e-Ticket vaksin dosis 3 (tiga) pada Aplikasi PeduliLindungi
4. Tidak berlaku bagi penerima vaksin Gotong Royong

Untuk memudahkan dalam pelaksanaan vaksin booster ini, masyarakat wajib mendaftarkan diri terlebih dahulu dengan mengisi registrasi secara online melalui website http://vaksin.senayancity.com. Bagi yang telah mengisi formulir dengan lengkap akan mendapatkan email konfirmasi dari Senayan City dan wajib datang sesuai jadwal yang telah dipilih. Senayan City tidak melayani walk-in ataupun masyarakat yang tidak terdaftar melalui formulir elektronik. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi senayancity.com/.

“Selain masyarakat umum, kami juga mengajak pelanggan Biznet, karyawan Biznet serta rekan media untuk ikut berpartisipasi dalam pelaksanaan vaksinasi booster ini. Selain itu, Biznet juga menyediakan layanan Internet WiFi gratis yang dapat digunakan oleh peserta vaksinasi selama menunggu giliran untuk divaksin. Dan juga selama acara berlangsung tentu kami tetap menerapkan protokol kesehatan,” tutup Adi.

Terus dukung dan jadilah bagian dalam program Pemerintah DKI Jakarta dengan #SUKSESKANVAKSINASI #JAKARTATANGGAPCORONA #BERSAMAKITABISA #JAKARTABANGKIT.
(srf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Biznet Berhasil Jadi...
Biznet Berhasil Jadi ISP dengan Kecepatan Upload Download Terbaik Versi Opensignal
Biznet Ngebut, XL Anteng!...
Biznet Ngebut, XL Anteng! Opensignal Bongkar Rahasia Internet Rumah di Indonesia
Rayakan Hari Jadi ke-24,...
Rayakan Hari Jadi ke-24, Biznet Terus Bangun Infrastruktur Digital Masa Depan
Biznet Hadirkan Internet...
Biznet Hadirkan Internet Terbaik untuk Masyarakat Sulawesi, Harga Terjangkau dan Bandwidth Lebih Besar
Dukung Transformasi...
Dukung Transformasi Digital, Biznet Operasikan BNCS-1 sebagai Kabel Bawah Laut Pertama
Dukung Akselerasi Digital,...
Dukung Akselerasi Digital, Biznet Tingkatkan Kapasitas Bandwidth dan Harga Lebih Terjangkau di Kota Batam
Laboratorium Klinik...
Laboratorium Klinik Digital Virtu DigiLab Mulai Beroperasi di Bali
Cara Ganti Password...
Cara Ganti Password Biznet dengan Mudah, Cuma Beberapa Langkah!
23 Tahun Berkarya, Biznet...
23 Tahun Berkarya, Biznet Hadirkan Inovasi Guna Mendukung Masyarakat Indonesia Kreatif di Era Digital
Rekomendasi
Penjelasan Ending Weak...
Penjelasan Ending Weak Hero Class 2, Apa yang Terjadi setelah Si-eun Melawan Baek-jin?
IHSG Berpotensi Lanjutkan...
IHSG Berpotensi Lanjutkan Penguatan ke 6.700, Investor Pantau Data Inflasi
Halalbihalal Pesantren...
Halalbihalal Pesantren Salafiyah Kaffah se-Jateng dan DIY, Ethos Salurkan Ekor 5 Sapi
Berita Terkini
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
10 jam yang lalu
10 Game Terburuk di...
10 Game Terburuk di Dunia, Penuh Bug dan Grafis Mengecewakan
13 jam yang lalu
Kambing Misterius Ini...
Kambing Misterius Ini Mampu Hidup di Area Vulkanik selama 2 Abad Lebih
13 jam yang lalu
Tema PlayStation Klasik...
Tema PlayStation Klasik Kini Bisa Dipakai di PS5
13 jam yang lalu
Video YouTube Pertama...
Video YouTube Pertama Berusia 20 Tahun telah Ditonton 355 Juta Kali
17 jam yang lalu
Ilmuwan Temukan Olo...
Ilmuwan Temukan Olo Warna Baru yang Belum Dilihat oleh Manusia
21 jam yang lalu
Infografis
Jerman akan Gelar Latihan...
Jerman akan Gelar Latihan Militer untuk Hadapi Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved