Tunjuk PT Asaba Jadi Distributor, Axioo Incar Lembaga Pemerintahan dan Komersial

Jum'at, 18 Februari 2022 - 14:17 WIB
loading...
Tunjuk PT Asaba Jadi...
Axioo menunjuk PT Asaba sebagai distributor resmi produk laptop mereka. Foto: dok Axioo Indonesia
A A A
JAKARTA - Pemilik merek laptop Axioo PT Tera Data Indonusa resmi menunjuk PT Asaba (Aneka Sakti Bakti) sebagai distributor resmi produk laptop mereka. Ini sekaligus menegaskan langkah perusahaan yang tidak lagi berfokus pada segmen konsumen.

Faktanya, persaingan laptop di Indonesia memang terbilang sengit. Merek laptop lokal seperti Axioo Tidak hanya harus bertempur dengan pemain Taiwan, China, dan Amerika, tapi juga masih harus bersaing dengan pabrikan ponsel yang juga merilis laptop seperti Xiaomi dan realme.

Karena itu, perusahaan harus bisa menemukan market baru yang belum “dijajah”. Kolaborasi dengan PT Asaba adalah langkah yang paling masuk akal.

PT Asaba yang sudah berdiri sejak 1990an itu memiliki jaringan luas. Termasuk, menjadi rekanan pengadaan laptop untuk lembaga pemerintahan maupun komersial. Dengan begini, laptop Axioo memiliki target yang jelas.


”PT Asaba punya pengalaman lebih dari 48 tahun. Jaringan bisnis kami berada di berbagai kota besar. Juga, kami memiliki rekanan berbagai institusi lembaga pemerintahan maupun bisnis,” beber Dionesius Setiabudi, Direktur Utama PT Asaba.

Tentu, Axioo bukan satu-satunya merek laptop yang didistribusikan oleh PT Asaba. Namun, kedua perusahaan sama-sama akan mendapatkan benefit. ”Pelanggan PT Asaba bisa mendapatkan laptop terbaik untuk menunjang produktivitas,” ujar Direktur Utama PT Tera Data Indonusa Michael Sugiarto.

Tunjuk PT Asaba Jadi Distributor, Axioo Incar Lembaga Pemerintahan dan Komersial

Bertepatan dengan penunjukan PT Asaba sebagai distributor Resmi, PT Tera Data Indonusa juga siap merilis seri baru Axioo MyBook Pro K-series. Ini varian tertinggi di lini produk laptop Axioo. Rencananya, produk tersebut akan dikenalkan pada akhir Februari 2022.

Sebagai produk lokal, laptop Axioo mengantongi TKDN+BMP sebesar 46,63%. ”Sehingga ideal untuk mendukung program pengadaan laptop untuk lembaga pemerintah di Indonesia,” tutup Michael.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Axioo ADP Ekstra, Jaminan...
Axioo ADP Ekstra, Jaminan Perlindungan Komprehensif untuk Perangkat Anda
Merek Lokal Ini Kenalkan...
Merek Lokal Ini Kenalkan Laptop Gaming Rp10 Jutaan, Cocok untuk Pemain Esport Pemula
Sistem Gudang Blibli...
Sistem Gudang Blibli Adopsi Teknologi AI untuk Tingkatkan Kinerja dan Efisiensi
Begini Cara Axioo Siapkan...
Begini Cara Axioo Siapkan Tenaga Kerja di Bidang TI
Laptop Gaming Lokal...
Laptop Gaming Lokal Ini Dibanderol Rp30 Juta, Sudah Sertifikasi NVIDIA Studio
Beroperasi Sejak 2007,...
Beroperasi Sejak 2007, Kapasitas Produksi Laptop dan Tablet Axioo Capai 200 Ribu Unit Sebulan
Dibekali Intel Core...
Dibekali Intel Core i3, Laptop Lokal Ini Dipasarkan Hanya Rp3 Jutaan
Cara Pabrikan Laptop...
Cara Pabrikan Laptop Lokal Menarik Konsumen: Garansi 3 Tahun, Perbaikan hanya 6 Jam
Gunakan Kartu Grafik...
Gunakan Kartu Grafik RTX 4060, Axioo Pongo 2 Dipasarkan Kurang dari Rp20 Juta
Rekomendasi
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
Usut Korupsi Pertamina,...
Usut Korupsi Pertamina, Kejagung Didukung Presiden
10 Alasan Amerika Serikat...
10 Alasan Amerika Serikat Tawarkan Perjanjian Gencatan Senjata ke Rusia dan Ukraina
Berita Terkini
Telkomsel Prestige SkyEase...
Telkomsel Prestige SkyEase Bikin Terbang ala Sultan: Dijemput, Dimanja di Lounge, Diantar ke Pesawat
41 menit yang lalu
Cara Mengatasi Ghost...
Cara Mengatasi Ghost Touch di HP realme, Perhatikan!
58 menit yang lalu
Siapkah Pendidik di...
Siapkah Pendidik di Indonesia Hadapi Era Kecerdasan Buatan/AI?
1 jam yang lalu
5 Negara yang Alami...
5 Negara yang Alami Gerhana Bulan Total di Bulan Maret 2025, dari Benua Amerika hingga Afrika
1 jam yang lalu
Google Chrome Akan Hilang...
Google Chrome Akan Hilang dari Perangkat Android?
1 jam yang lalu
Patogen Misterius yang...
Patogen Misterius yang Dikaitkan dengan Kutukan Mumi Terkuak
5 jam yang lalu
Infografis
Musuh-musuh Utama AS...
Musuh-musuh Utama AS dan NATO akan Gelar Latihan Perang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved