OPPO Boyong Tiga Model Reno7 Sekaligus ke Indonesia

Rabu, 16 Februari 2022 - 18:58 WIB
loading...
OPPO Boyong Tiga Model Reno7 Sekaligus ke Indonesia
OPPO luncurkan Reno7 . FOTO/ IST
A A A
JAKARTA - OPPO Indonesia pastikan akan ada tiga model Reno7 yang bakal masuk ke Indonesia. Mereka adalah Reno7 5G, Reno7 Z 5G, dan Reno7. Trio smartphone kelas menengah ini digadang-gadang akan hadir membawa keunggulan fotografi portrait.

Aryo Meidianto A selaku PR Manager OPPO Indonesia menyebut, baik Reno7 5G, Reno7 Z 5G, dan Reno7 bakal hadir tak lama lagi.



"Setelah perkenalan awal OPPO Reno7 5G, kini kami memperkenalkan secara utuh lini seri OPPO Reno7 yang akan resmi dijual di Indonesia," kata Aryo dalam konferensi pers virtual, Rabu (16/2/2022).

"Kami akan melakukan pre-launch event untuk OPPO Reno7 series di Indonesia pada 24 Februari nanti," tambahnya.

Lalu bagaimana spesifikasi masing-masing perangkat? Berikut ulasannya.

1. OPPO Reno7 5G

Sesuai dengan namanya, OPPO Reno7 5G akan mendukung jaringan generasi ke-5. Smartphone ini juga punya cover belakang yang dibuat dengan proses Laser Direct Imaging (LDI).

Aryo memaparkan, LDI diterapkan untuk meniru gambaran jejak bintang dan menciptakan pola yang terdiri dari 1,2 juta raster mikro serta diproduksi dengan tingkat presisi 20 mikron.

LDI menerapkan teknologi laser engraving pada lapisan yang terletak di atas OPPO Glow, yang dapat menghasilkan gradasi warna berbeda-beda jika terpapar cahaya.

Untuk daya, smartphone yang satu ini dibekali baterai berkapasitas 4.500 mAh dengan pengisian daya cepat 65W SUPERVOOCTM.

2. OPPO Reno7 Z 5G

Perangkat yang satu ini hadir dengan Ultra-Slim Retro Design yang mengusung bingkai samping datar.

Di sektor pacu mengandalkan prosesor Snapdragon 695 5G yang dibuat melalui proses fabrikasi 6nm yang disebut irit daya.

Penggunaan prosesor ini memungkinkan OPPO mengembangkan fitur foto portrait dengan kehadiran Triple ISP Spectra 346T.

Reno7 Z 5G juga membawa fitur Dual Orbit Light, yang pernah diperkenalkan pada perangkat Find 7 tahun 2013 silam.

Dua buah breathing light yang letaknya tersembunyi di bawah dua cincin dekorasi lensa ini, dapat menyala ketika ada notifikasi.

3. OPPO Reno7

OPPO Reno7 juga membawa bahasa desain Ultra-Slim Retro Design yang membawa bingkai datar pada perangkat.

Di sektor kamera, menggunakan sensor SONY IMX 709 untuk kamera selfienya yang disebut mampu memberikan 60% peningkatan sensitivitas terhadap cahaya dan melakukan pengurangan noise sebesar 35%.

Smartphone anyar ini juga dibekali fitur yang sebelumnya dibawa pada Find X3 Pro , yakni Micro-Lens yang bisa menangkal gambar yang tergolong mikroskopis.
(wbs)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1174 seconds (0.1#10.140)