MediaTek Pamer Chip Kompanio 1380 Anyar, Apa Saja Keunggulannya?

Minggu, 30 Januari 2022 - 19:02 WIB
loading...
MediaTek Pamer Chip Kompanio 1380 Anyar, Apa Saja Keunggulannya?
Chip ini menawarkan performa naik kelas dan fitur anyar untuk Chromebook Premium. Foto/dok
A A A
JAKARTA - MediaTek mengumumkan chip Kompanio 1380 baru. Chip ini menawarkan performa naik kelas dan fitur anyar untuk Chromebook Premium, seperti Acer Chromebook Spin 513.

"Kompanio 1380 melanjutkan peninggalan MediaTek sebagai produsen chip untuk Arm-based Chromebooks,” kata PC Tseng, General Manager of Intellegient Multimedia Business Unit di MediaTek, dalam keterangan tertulis, Minggu (30/1/2022).

Tseng menambahkan, chip ini akan meningkatkan pengalaman Chromebook premium dengan kinerja level berikutnya dan masa pakai baterai ekstra lama.



Kompanio 1380 dilengkapi CPU octa-core dengan empat core core Arm Cortex-A78 dan dengan kecepatan 3GHz untuk meningkatkan responsivitas.

Untuk para gamer, GPU Arm Mali-G57 lima inti mendukung visual, sedangkan 2133MHz LPDDR4X quad-channel memastikan ada banyak bandwidth data.

Prosesor ini memiliki multi-core AI kuat yang mempercepat aplikasi AI-camera dan AI-voice sekaligus mengoptimalkan masa pakai baterai.

Chip kali ini mendukung hingga dua layar 4K 60Hz, atau satu layar 4K 60Hz ditambah dua layar 4K 30Hz, sehingga memberikan berbagai opsi resolusi, kinerja, dan konektivitas eksternal kepada pembuat perangkat.



Adapun fitur decoding dari chip ini memberikan streaming film dan acara TV 4K dengan setelan terbaik.

Kompanio 1380 hadir dengan penerimaan bunyi digital signal processor (DSP) yang memberikan kemampuan khusus voice on wakeup (VoW) berdaya sangat rendah untuk berbagai layanan asisten suara.

Chip ini siap untuk konektivitas Wi-Fi 6/6E dan Bluetooth 5, yang memungkinkan transfer data nirkabel tercepat.
(ysw)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3584 seconds (0.1#10.140)