Iran Luncurkan Satelit Simorgh, Berisi 3 Kargo Instrumen Penelitian

Kamis, 30 Desember 2021 - 19:08 WIB
loading...
Iran Luncurkan Satelit...
Iran mengumumkan telah sukses melakukan peluncuran satelit ke luar angkasa, Kamis (30/12/2021). Foto/france24
A A A
TEHERAN - Iran mengumumkan telah sukses melakukan peluncuran satelit ke luar angkasa, Kamis (30/12/2021) di tengah kebuntuan pembicaraan kesepakatan perjanjian nuklir dengan negara-negara Barat. Satelit Simorgh dikabarkan membawa 3 kargo instrumen untuk kepentingan penelitian sipil dan pertahanan Iran.

"Peluncur ini telah tercapai. Peluncuran satelit Simorgh membawa tiga kargo penelitian ke luar angkasa," kata juru bicara Kementerian Pertahanan Ahmad Hosseini, dikutip AFP dari Televisi Pemerintah Iran. (Baca juga; Foto Satelit Ungkap Persiapan Iran Lakukan Peluncuran Roket ke Luar Angkasa )

Pada bulan Februari 2021, Iran mengumumkan keberhasilan uji coba peluncur satelit bahan bakar padat yang paling kuat hingga saat ini, Zoljanah. Satelit ini dikabarkan dapat menempatkan muatan seberat 220 kilogram (1.100 pon) ke orbit.

Sebelumnya, Iran juga berhasil menempatkan satelit militer pertamanya ke orbit pada April 2020 dan mengundang komentar tajam dari Amerika Serikat (AS. Washington menyuarakan keprihatinan tentang peluncuran itu dan mengatakan uji coba itu dapat meningkatkan teknologi rudal balistik Iran.

Pihak Barat khawatir teknologi sistem peluncuran satelit Iran ini dapat diterapkan dalam rudal balistik dengan hulu ledak nuklir. Namun, Iran menegaskan program luar angkasanya hanya untuk tujuan untuk kepentingan sipil dan pertahanan.

Jadi, Iran menyebutkan, peluncuran ini tidak melanggar kesepakatan nuklir atau perjanjian internasional apa pun. Dalam kesepakatan 2015, yang dikenal secara resmi sebagai Joint Comprehensive Plan of Action (JCPOA), Iran setuju membatasi program nuklir.

Kesepakatan itu dirancang untuk meminimalkan risiko mengembangkan senjata nuklir. Sebagai imbalannya, enam kekuatan dunia, yaitu China, Perancis, Jerman, Rusia, Inggris, dan AS setuju untuk mencabut sanksi ekonomi kepada Iran. (Baca juga; Iran Tunjukkan Mampu Bikin Mesin Diesel Kapal Perang, 2 Destroyer Bisa Dipacu Sampai 30 Knot )

Namun mantan Presiden AS Donald Trump keluar dari kesepakatan itu pada 2018 dan memberlakukan kembali sanksi terhadap Iran. Pengganti Trump, Joe Biden, mengatakan dia akan bergabung kembali dengan kesepakatan nuklir 2015, dan mencabut sanksi AS ke Iran. Syaratnya, Iran harus kembali mematuhi kesepakatan nuklir secara penuh.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Pakistan Modifikasi...
Pakistan Modifikasi Rudal Buatan China, PL-15 Jadi Lebih Canggih
Gunakan Teknologi Pengindraan,...
Gunakan Teknologi Pengindraan, China Pantau Perubahan Radiasi Matahari
Sel kulit Manusia Diklaim...
Sel kulit Manusia Diklaim Diam-diam Berteriak untuk Berkomunikasi
Bayi Diberi Terapi Gen...
Bayi Diberi Terapi Gen Baru demi Penelitian Inovatif
Pantai di Iran Tiba-tiba...
Pantai di Iran Tiba-tiba Berubah Warna Menjadi Merah Darah
AS Tuduh China dan Iran...
AS Tuduh China dan Iran Gunakan OpenAI dan Meta untuk Kejahatan
Iran Ajukan Usaha Nuklir...
Iran Ajukan Usaha Nuklir Patungan dengan AS dan Negara-negara Arab
4 Negara Islam Terkuat...
4 Negara Islam Terkuat Secara Militer, Nomor 3 Sedang Perang dengan Tetangganya
UUM dan Uhamka Perpanjang...
UUM dan Uhamka Perpanjang Kerja Sama Strategis Bidang Pendidikan
Rekomendasi
IDSurvey Siap Terapkan...
IDSurvey Siap Terapkan Bisnis Hijau Terintegrasi
Kembangkan Bisnis, Influencer...
Kembangkan Bisnis, Influencer Amelia Buka Klinik Baru di Jakarta
Patrick Kluivert Tiba...
Patrick Kluivert Tiba di Indonesia, Instruksikan Skuad Garuda Siap Tempur Hadapi China dan Jepang!
Berita Terkini
Dior Diserang Hacker!...
Dior Diserang Hacker! Nama, Kontak, dan Riwayat Belanja Para Sultan Bocor!
Update Harga iPhone...
Update Harga iPhone Mei 2025, Ada yang Naik dan Turun!
3 Cara Mengetahui Lokasi...
3 Cara Mengetahui Lokasi Seseorang Lewat No HP Tanpa Diketahui Pemiliknya
Kenapa Vaksin TBC M72...
Kenapa Vaksin TBC M72 Bill Gates Diujicoba di Indonesia? Simak Ulasan Lengkapnya
Lebih Dulu Bumi atau...
Lebih Dulu Bumi atau Matahari? Ini Penjelasan Menurut Sains
Usai Memukau Dunia,...
Usai Memukau Dunia, HUAWEI WATCH FIT 4 Series Ramping nan Powerful dengan Fitur Sport Ultra dan ECG Siap Hadir di Indonesia
Infografis
Ukraina Mengharapkan...
Ukraina Mengharapkan 3 Juta Peluru Sekutu untuk Akhiri Perang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved