ASUS ExpertBook B7 Flip (B7402), Laptop 5G Convertible Premium untuk Bisnis

Jum'at, 24 Desember 2021 - 15:44 WIB
loading...
A A A
Kemampuan untuk terhubung ke jaringan 5G meminimalkan kebutuhan untuk mengandalkan hotspot WiFi publik, sehingga meningkatkan keamanan saat bepergian. Namun ExpertBook B7 Flip juga menyertakan teknologi WiFi 6 terbaru, yang disempurnakan dengan ASUS WiFi Master Premium, untuk koneksi WiFi tercepat dan paling andal di mana saja. Ada juga konesi Bluetooth® 5.2 terbaru untuk koneksi hemat energi ke perangkat favorit.

Produktivitas dan Kinerja yang Mudah
ASUS ExpertBook B7 Flip dibuat untuk produktivitas saat bepergian yang mudah. Ia didukung oleh prosesor Intel® Core™ i7 Generasi ke-11 dengan RAM hingga 64GB dan grafis Intel Iris® Xe untuk kinerja menyeluruh yang cepat dan responsif.

Storage cepat berbasis SSD PCIe® hingga 2TB memastikan kinerja penyimpanan tanpa menunggu, sementara Intel WiFi 6 memberikan kecepatan kelas gigabit untuk transfer file besar yang lebih cepat dan pengalaman komputasi awan yang lebih lancar. Ini juga memberikan masa pakai baterai hingga 12 jam, memastikan ada cukup daya untuk melewati satu hari kerja penuh, dan setelahnya.

Untuk memastikan kinerja maksimal untuk tugas apa pun, ExpertBook B7 Flip memanfaatkan ASUS Advanced Hybrid Cooling System, atau AHCS yang semuanya baru. Sebagai contoh, ASUS menggunakan pelat logam konduktif ke kipas, sehingga meningkatkan luas permukaan pendinginan sebesar 39 persen.

Teknisi ASUS juga menambahkan pipa panas tembaga ketiga ke desain, secara efektif menambahkan jalur ekstra ke jalan raya pembuangan panas berkecepatan tinggi – memungkinkan efisiensi pendinginan yang berkontribusi pada peningkatan kinerja laptop secara keseluruhan hingga 55 persen.

Daya Tahan dan Keamanan Kelas Enterprise
Daya tahan adalah kualitas khas laptop ExpertBook. Pada ExpertBook B7 Flip, ASUS menghadirkan penguatan struktural paduan magnesium-aluminium untuk meningkatkan kekuatan sasis. Dukungan logam membantu mengurangi interferensi internal yang dapat memengaruhi sinyal nirkabel, dan juga memperkuat area palm rest.

Untuk mendukung struktur internal yang kokoh, 16 tiang penyangga menghubungkan pengencang internal ke dasar laptop.

ExpertBook B7 Flip memenuhi standar militer AS MIL-STD 810H tingkat berikutnya untuk daya tahan, yang lebih ketat dan menuntut daripada sebelumnya. Ini juga menjalani pengujian in-house terdepan di industri untuk memastikan bahwa daya tahan ExpertBook B7 Flip tidak pernah terganggu.

ExpertBook B7 Flip juga hadir dengan keamanan tingkat perusahaan berlapis untuk melindungi informasi bisnis dan pribadi. Ini menggabungkan perlindungan berbasis perangkat keras, firmware, dan perangkat lunak sebagai jaminan bahwa data sensitif dapat disimpan dengan aman.

Kamera inframerah canggih bekerja dengan mulus dengan Windows Hello, memungkinkan ExpertBook B7 Flip untuk membangunkan dan login pengguna hanya dengan mendeteksi dan mengidentifikasi wajah mereka. Laptop ini juga memiliki sensor sidik jari yang terintegrasi dengan tombol power.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Asus Indonesia Buka...
Asus Indonesia Buka Pre Order Laptop Gaming Tercepat di Dunia ROG RTX 50 Series
Tren Laptop Ringan 2024:...
Tren Laptop Ringan 2024: ASUS Jawab dengan Laptop Gaming Compact TUF Gaming A14 dan A16
Asus Zenbook S 14 OLED...
Asus Zenbook S 14 OLED Menggunakan Material Ceraluminum dan Harga Rp28 Juta
Spesifikasi ASUS TUF...
Spesifikasi ASUS TUF Gaming A16, Laptop Gaming AI Ringkas tapi Punya Performanya Gahar
5 Laptop Gaming 14 Inci...
5 Laptop Gaming 14 Inci Paling Ringkas di 2024
Tren Laptop dengan Kecerdasan...
Tren Laptop dengan Kecerdasan Buatan, Tingkatkan Produktivitas dan Kreativitas
Harga, Spesifikasi dan...
Harga, Spesifikasi dan Keunggulan Insta360 X4, Rekam Video 360 di Resolusi 8K
ASUS ROG Phone 8 Series...
ASUS ROG Phone 8 Series Resmi Meluncur, Dibanderol Mulai Rp10 Jutaan
ROG Phone 8, Handphone...
ROG Phone 8, Handphone Gaming Revolusiner
Rekomendasi
Donald Trump Ingin Lepaskan...
Donald Trump Ingin Lepaskan Posisi AS sebagai Pimpinan NATO
DPR Sahkan RUU TNI Jadi...
DPR Sahkan RUU TNI Jadi Undang-Undang Pagi Ini
Beredar Rekaman Suara...
Beredar Rekaman Suara Kim Sae Ron, Ketahuan Gugurkan Kandungan
Berita Terkini
Astronot NASA Kembali...
Astronot NASA Kembali ke Bumi setelah 9 Bulan di Luar Angkasa
5 jam yang lalu
Bawa Oppo Reno13 Jadi...
Bawa Oppo Reno13 Jadi HP Pertama dengan Fotografi Bawah Air Tanpa Casing
11 jam yang lalu
Samsung Galaxy S25 Series:...
Samsung Galaxy S25 Series: Pelopor Teknologi Hijau, Kobalt Daur Ulang Jadi Andalan!
11 jam yang lalu
Power Bank Natrium-Ion:...
Power Bank Natrium-Ion: Lebih Ramah Lingkungan, Lebih Aman, Lebih Tahan Lama dari Lithium-Ion!
12 jam yang lalu
Uji Ekstrem Oppo A5...
Uji Ekstrem Oppo A5 Pro: Tak Takut Air, Benturan, atau Suhu Ekstrem!
15 jam yang lalu
Danau Baikal: Saksi...
Danau Baikal: Saksi Bisu Evolusi Bumi, Danau Tertua, Terdalam, dan Terkaya Kehidupan!
19 jam yang lalu
Infografis
Diskon 20% Tarif Tol...
Diskon 20% Tarif Tol Jakarta-Semarang untuk Mudik Lebaran 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved