WhatsApp Mulai Menguji Direktori Bisnis Baru Bergaya Yellow Pages

Kamis, 16 September 2021 - 18:20 WIB
loading...
WhatsApp Mulai Menguji...
WhatsApp akan terus menambah fitur e-commerce lewat WhatsApp Business. Foto: ist
A A A
INDIA - WhatsApp dilaporkan sedang menguji coba direktori bisnis baru di Sao Paulo, Brasil, yang memungkinkan pengguna menemukan toko dan layanan lokal di aplikasi.

WhatsApp akan menampilkan bisnis yang diurutkan berdasarkan kategori seperti "toko kelontong" dan "restoran", untuk kemudian memungkinkan pengguna mengobrol langsung dengan penjualnya.



Reuters melaporkan bahwa pengujian tersebut akan mencakup ribuan bisnis di kota tersebut.

Melansir dari The Verge, Kamis (16/9), layanan pesan instan milik Facebook ini mulai getol untuk menambah fitur e-commerce.

Pada Oktober lalu, WhatsApp melaporkan bahwa lebih dari 175 juta orang di seluruh dunia menggunakan layanan ini untuk mengirim pesan ke akun bisnis WhatsApp Business setiap hari.

WhatsApp menawarkan aplikasi mandiri untuk usaha kecil sejak 2018, dan sejak itu telah menambahkan fitur seperti dukungan untuk katalog produk dan keranjang belanja.

Di Brasil dan India, WhatsApp juga mulai menawarkan pembayaran dalam aplikasi, yang memungkinkan pengguna melakukan pembelian langsung dari fitur bisnis, selain mengirim uang ke teman dan keluarga.

Namun dorongan e-commerce ini menimbulkan masalah bagi WhatsApp awal tahun ini, ketika memperbarui kebijakan privasinya. Perubahan itu secara luas ditafsirkan sebagai memberi WhatsApp kemampuan berbagi data dari obrolan pribadi penggunanya ke Facebook.

Padahal sebenarnya perubahan itu hanya berlaku untuk obrolan dengan bisnis, yang membuat perusahaan melihat data yang disimpan di server Facebook.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
WhatsApp Siapkan Fitur...
WhatsApp Siapkan Fitur Baru untuk Panggilan Audio dan Video
Bikin Status WhatsApp...
Bikin Status WhatsApp Makin Ekspresif dengan Musik! Ini Caranya!
WhatsApp Siap Luncurkan...
WhatsApp Siap Luncurkan Fitur Canggih untuk Membalas Pesan Group
Admin WhatsApp Ditembak...
Admin WhatsApp Ditembak Mati Anggota Group usai Dikeluarkan dari Group
Bank di Arab Saudi Dilarang...
Bank di Arab Saudi Dilarang Gunakan WhatsApp
Cuan Ramadan! WhatsApp...
Cuan Ramadan! WhatsApp Rilis Fitur Baru, Bantu UMKM Kebanjiran Order!
WhatsApp Luncurkan Fitur...
WhatsApp Luncurkan Fitur Tema Obrolan, Ini Fungsinya
WhatsApp Disusupi Spyware!...
WhatsApp Disusupi Spyware! HP Jadi Mata-mata di Saku Anda?
Cara Login WhatsApp...
Cara Login WhatsApp dengan Nomor yang Hilang
Rekomendasi
JEC Luncurkan Matapedia...
JEC Luncurkan Matapedia Ensiklopedia Digital Pertama di Indonesia
Kapolri Perwirakan Aiptu...
Kapolri Perwirakan Aiptu Jimmi Farma Polisi Pemilik Pesantren Gratis
Wali Kota Jaksel Dukung...
Wali Kota Jaksel Dukung Program Mainstreaming HAM untuk ASN dan Masyarakat
Berita Terkini
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
6 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
10 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
15 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
16 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
18 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
20 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Calon Pemimpin...
5 Negara Calon Pemimpin Baru NATO, Salah Satunya Turki
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved