HUT Keempat, Free Fire Gelar Selebrasi 4nniversary di RCTI

Senin, 23 Agustus 2021 - 12:11 WIB
loading...
HUT Keempat, Free Fire...
Selebrasi 4nniversary Free Fire dirayakan dengan berbagai bintang di RCTI. Foto: dok Garena
A A A
JAKARTA - Merayakan HUT keempat, rupanya Free Fire benar-benar jorjoran untuk berbagi keseruan dengan seluruh masyarakat Indonesia.

Garena Free Fire akan mengadakan acara perayaan di stasiun televisi nasional RCTI yang menghadirkan berbagai bintang tamu seperti Joe Taslim, Isyana, SLANK, Saykoji, dan Angga Yunanda.



Selain bintang-bintang tersebut, acara ini juga akan menjadi ajang pemberian penghargaan (Awarding Night) kepada para pemain esports dan konten kreator Free Fire.

Acara ini akan ditayangkan di tanggal 27 Agustus 2021, pukul 19.00 - 20.00 WIB secara langsung di televisi RCTI serta di akun resmi RCTI+, Facebook, dan Youtube Free Fire.

Penonton nantinya juga dapat berpartisipasi dalam kesempatan mendapatkan berbagai hadiah yaitu mobil, motor, handphone, dan TV.

HUT Keempat, Free Fire Gelar Selebrasi 4nniversary di RCTI

Tidak berhenti sampai disitu saja, Garena juga akan berkolaborasi dengan Lippo Mall untuk menghadirkan pop-up Free Fire 4nniversary booth di 40 mall Lippo Group di seluruh Indonesia.

”Menggunakan teknologi Augmented Reality (AR), booth ini akan menghadirkan 3 karakter jagoan Free Fire yaitu Kelly, Mr. Waggor, dan Hayato yang bersama-sama hadir merayakan Hari Ulang Tahun Free Fire di berbagai lokasi di Indonesia,” ujar Produser Game Free Fire Indonesia, Christian Wihananto.

Fitur ini dapat diakses melalui freefire4tahun.com. Setelah masuk ke website, scan QR code yang tersedia, lalu arahkan kamera ke Gloo Wall yang ada di booth. Karakter Hayato dan Mr. Waggor akan muncul dan siap untuk berfoto bersama.

Konser Virtual DVLM, Alok, dan KSHMR
Para DJ kenamaan global DVLM, Alok, dan KSHMR juga akan bersatu dalam panggung perayaan ulang tahun Free Fire yang ke-4 dan membawakan lagu tema pesta ini berjudul “Reunion”. Lagu ini dapat didengarkan melalui YouTube Free Fire.

Keseruan ini juga akan diramaikan dengan event in-game yang berlangsung pada 20 Agustus hingga 5 September.

Ada beberapa item dan mode baru yang bisa di dapat. Mode Baru Clash Squad Cup akan hadir pada 28 Agustus. Mode ini akan mempertarungkan 1 tim yang berisikan 4 orang melawan tim lain di mode Clash Squad.

Semua tim akan bermain dalam 3 ronde, dengan hadiah diberikan berdasarkan jumlah kemenangan selama setiap ronde.

Magic Cube fragments akan diberikan langsung setiap selesai bermain pada 28 Agustus (kecuali di mode Clash Squad Cup)
Karakter Like Mike, Thiva, akan diberikan secara gratis untuk seluruh pemain yang login pada 28 Agustus.

Tourniversary untuk Talent Scouting Esports
Acara lain yang dihelat Garena Free Fire adalah turnamen spesial bertajuk Tourniversary.

Tourniversary diadakan sebagai ajang pencarian bakat oleh tim-tim esports besar untuk regenerasi line-up pemain mereka.



Dengan diadakannya Tourniversary ini, Survivors bersama dengan tim mereka akan memperebutkan kesempatan untuk bisa bergabung dengan tim - tim kenamaan besar di dunia esports di Indonesia.

Pendaftaran Tourniversary dibuka pada 25 - 28 Agustus, sementara itu babak kualifikasi akan berlangsung di tanggal 28 Agustus.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1746 seconds (0.1#10.140)