SpaceX Akuisisi Startup Satelit, Penuhi Ambisi Starlink

Rabu, 11 Agustus 2021 - 11:19 WIB
loading...
SpaceX Akuisisi Startup...
Satelit-satelit kecil buatan Swarm Technologies, SpaceBBE ini akan mengakselerasi layanan internet Starlink milik Elon Musk. Foto/IST
A A A
CALIFORNIA - SpaceX mengakuisisi startup penyedia data satelit kecil Swarm Technologies. Kesepakatan langka perusahaan milik Elon Musk ini bertujuan untuk memperluas tim dan kemampuan teknologi untuk layanan ambisi layanan internet Starlink yang saat ini sedang berkembang.

Swarm, yang memiliki 120 satelit SpaceBEE kecil di orbit, mencapai kesepakatan dengan SpaceX pada 16 Juli untuk bergabung. Hal ini berdasarkan pengajuan 6 Agustus dengan Komisi Komunikasi Federal. Swarm akan menjadi anak perusahaan yang sepenuhnya dimiliki oleh SpaceX setelah penyelesaian transaksi.



Adapun persyaratan dan rincian keuangan tentang kesepakatan itu tidak diungkapkan. "Layanan Swarm akan mendapat manfaat dari kapitalisasi yang lebih baik dan akses ke sumber daya yang tersedia untuk SpaceX, serta sinergi yang terkait dengan akuisisi oleh penyedia layanan desain, manufaktur, dan peluncuran " demikian tulis keterangan dalam dokumen kesepakatan, dikutip dari CNBC, Rabu (11/8/2021).

Menariknya, kesepakatan itu menandai akuisisi yang tidak biasa bagi SpaceX yang cenderung merancang dan membangun sistem in-house.satelit,satelit https://www.sindonews.com/topic/243/satelit

Meski demikian, tak mudah pula bagi SpaceX memboyong Swarm bergabung bersamanya, karena lisensi FCC bisa sangat sulit dan memakan waktu hingga akhirnya disetujui.

Perusahaan mencatat bahwa akuisisi menguntungkan SpaceX dengan membawa akses ke kekayaan intelektual dan keahlian yang dikembangkan oleh tim Swarm.



Menurut Pitchbook, Swarm terakhir menyelesaikan putaran penggalangan dana pada Januari 2019 dengan penilaian USD85 juta.
Starlink sendiri adalah proyek padat modal SpaceX untuk membangun jaringan internet yang saling terhubung dengan ribuan satelit — dikenal di industri luar angkasa sebagai konstelasi — yang dirancang untuk menghadirkan internet berkecepatan tinggi kepada konsumen di mana pun di planet ini.

Kendati demikian, bagaimana SpaceX dapat memanfaatkan teknologi Swarm masih belum jelas, karena satelit Starlink beroperasi dengan cara yang berbeda dibandingkan dengan SpaceBEE.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Elon Musk dan Tantangan...
Elon Musk dan Tantangan Etika dalam Gaming
Gunakan Teknologi Pengindraan,...
Gunakan Teknologi Pengindraan, China Pantau Perubahan Radiasi Matahari
Buntut Tarif Impor Baru,...
Buntut Tarif Impor Baru, Elon Musk dan Mark Zuckerberg Cs Rugi Rp3,48 Kuadriliun dalam Sehari
Elon Musk Tegaskan Akan...
Elon Musk Tegaskan Akan Bertahan di Gedung Putih hingga Misi DOGE Tuntas
Grok Kecerdasan Buatan...
Grok Kecerdasan Buatan Elon Musk Bermasalah dengan Pemerintah AS
Blokir Konten yang Dicap...
Blokir Konten yang Dicap Berbahaya , X Gugat India
Elon Musk Umumkan X...
Elon Musk Umumkan X Diserang Besar-besaran
Gunakan Starlink, Elon...
Gunakan Starlink, Elon Musk Ancam Ukraina untuk Berhenti Perang
Meluncur Tak Terkendali,...
Meluncur Tak Terkendali, Roket SpaceX Meledak di Luar Angkasa
Rekomendasi
Dedi Mulyadi Perintahkan...
Dedi Mulyadi Perintahkan Biro Hukum Lawan Putusan PTUN terkait SMAN 1 Bandung
Raup Rp180 Juta per...
Raup Rp180 Juta per Bulan, Azlina Jadi Inspirasi Perempuan UMKM
Sahroni Sudah Lihat...
Sahroni Sudah Lihat Serangan ke Kejagung Sejak Buka Kasus-kasus Besar
Berita Terkini
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
20 jam yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
1 hari yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
1 hari yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
1 hari yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
2 hari yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
2 hari yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Tuduh...
Amerika Serikat Tuduh Satelit China Dukung Houthi Yaman
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved