Samsung Galaxy A32 5G Jadi Ponsel 5G Paling Terjangkau Samsung

Rabu, 26 Mei 2021 - 19:05 WIB
loading...
Samsung Galaxy A32 5G...
Galaxy A32 5G dibanderol Rp4 jutaan, dilengkapi kamera 48 MP dan mendapatkan bonus Galaxy Buds Live saat pembelian. Foto: dok Samsung Indonesia
A A A
JAKARTA - Seiring jaringan 5G mulai segera bisa di akses di Indonesia, pabrikan ponsel pun berlomba-lomba untuk menyediakan ponsel yang mendukungnya. Tentu saja, dengan harga yang lebih terjangkau.

Salah satunya Samsung, yang mengenalkan Galaxy A32 5G. Ponsel tersebutsudah bisa dipesan mulai 26 Mei 2021 dengan harga rekomendasi retail Rp3.999.000.


Samsung menyebut bahwa mereka memberi bonus senilai Rp1,9 jutaan selama masa Awesome Offer mulai 26-30 Mei 2021 di Samsung.com dan Shopee. Rinciannya, antara lain cashback Rp100.000 serta Galaxy Buds Live senilai Rp1.899.000.

Galaxy A32 5G dibekali layar 6,5 inci HD+ Infinity-V Display, prosesor Octa-Core MediaTek Dimensity 720, memori besar 8/128GB, dan baterai 5.000 mAh dengan Fast Charging 15W.

Konsumen juga memiliki fitur Game Booster yang dapat meningkatkan pengalaman bermain mobile games.

Ilham Indrawan, Product Marketing Manager Samsung Mobile, Samsung Electronics Indonesia, menyebut bahwa Galaxy A32 5G ideal untuk pengguna yang hobi bermain game. ”Mereka bisa mendapatkan pengalaman mobile game tanpa ngelag. Terlebih untuk para pengguna yang suka push rank,” ujarnya.

Ilham menyebut bahwa Galaxy A32 5G dibekali fitur Dolby Atmos, sehingga pengalaman audionya lebih optimal. Dengan dukungan Galaxy Buds Live, pengguna juga bisa memaksimalkan fitur Game Mode pada aplikasi Galaxy Wearables. ”Sehingga bisa menikmati sensasi audio dengan latensi rendah saat bermain game,” ujarnya.

Selain ngegame, ada juga fitur kamera 48MP (f2.0) untuk mengabadikan hobi, sudut-sudut rumah, serta membuat konten TikTok.



Ponsel tersebut memiliki 4 lensa, yakni lensa utama 48MP, Ultra Wide Camera 8MP, Macro Camera 5MP, dan Depth Camera 2MP. Pengguna juga bisa menggunakan Live Focus untuk menghasilkan foto bokeh seperti kamera profesional, mengaktifkan fitur High Dynamic Range (HDR), Night Mode, Panorama Mode, untuk menyulap foto menjadi lebih bercerita.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3055 seconds (0.1#10.140)