Telkomsel Buka Pendaftaran Beasiswa untuk SMA, Begini Cara Daftarnya…

Selasa, 18 Mei 2021 - 19:07 WIB
loading...
Telkomsel Buka Pendaftaran...
Pendaftaran Telkomsel Scholarship Program with Ikatan Dinas di Telkom University resmi dibuka pada 11 Mei - 7 Juni 2021. Foto: dok Telkomsel
A A A
JAKARTA - Telkomsel bersama Telkom University baru saja mengumumkan pembukaan pendaftaran untuk program beasiswa Telkomsel dengan ikatan dinas (Telkomsel Scholarship Program with Ikatan Dinas) yang berlangsung selama periode pendaftaran 11 Mei hingga 7 Juni 2021.

Program beasiswa tersebut merupakan bentuk lanjutan kolaborasi yang dilakukan antara Telkomsel dengan Telkom University. Mereka berupaya menemukan, mendidik, dan membangun lulusan terbaik di SMA untuk jadi bagian dari komunitas digital talent. Tujuannya, tidak lain untuk memenuhi kebutuhan industri teknologi.


Direktur Human Capital Management Telkomsel R Muharam Perbawamukti mengatakan, program beasiswa menjadi salah satu bagian dari upaya mempercepat transformasi digital di lingkungan perusahaan yang meliputi penguatan tiga aspek, yaitu technology, process, dan people. ”Kami optimistis program beasiswa ini dapat membuka lebih banyak peluang akan lahirnya talenta-talenta digital,” bebernya.

Sedikitnya ada tiga program studi jenjang S1 yang disiapkan oleh Telkom University di dalam program beasiswa Telkomsel ini, yakni Teknik Informatika, Sistem Informasi, dan Desain Komunikasi Visual.

Syarat untuk dapat mengikuti program beasiswa adalah siswa tersebut harus menjadi lulusan terbaik di sekolahnya.

Telkomsel Buka Pendaftaran Beasiswa untuk SMA, Begini Cara Daftarnya…

Ada tiga program studi jenjang S1 yang bisa dipilih oleh calon mahasiswa, di antaranya Teknik Informatika, Sistem Informasi, dan Desain Komunikasi Visual.

Bagi calon mahasiswa yang tertarik untuk mengikuti program beasiswa tersebut, nantinya akan melewati sejumlah tahap seleksi yang ketat sampai nantinya bisa terpilih sebagai penerima beasiswa.

Proses seleksi yang dimaksud, dimulai dari seleksi administratif sebagai seleksi bagi para calon mahasiswa di tahap pertama, hingga tahap akhir berupa tahap seleksi yang akan dilakukan oleh Telkomsel dan Telkom University.

“Proses penyeleksian program beasiswa Telkomsel ini sangat ketat. Hanya mereka yang sangat tertarik dan ingin belajar lebih jauh di bidang teknologi, serta memiliki motivasi untuk membangun ekosistem digital Indonesia,” ujar Muharam.



Bagi calon mahasiswa yang berminat mengikuti Telkomsel Scholarship Program with Ikatan Dinas di Telkom University, dapat mengakses informasi lebih lengkap dengan mengunjungi link tsp.smbbtelkom.ac.id, atau menghubungi Telkom University melalui email [email protected], telepon ke 0811-2025-200 atau 0811-2025-300, pesan WhatsApp di 0811-2233-9123, serta media sosial Instagram di @telkomuniversity.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Melindungi Pahlawan...
Melindungi Pahlawan Jalanan: Telkomsel, Kaspersky, dan Gojek Bersatu Padu Hadirkan Paket Swadaya Aman
Begini Cara Telkomsel...
Begini Cara Telkomsel Optimalkan Jaringan 5G dan AI untuk Ramadan 2025
Telkomsel Hadirkan Jaringan...
Telkomsel Hadirkan Jaringan 5G di Destinasi Wisata Sumatera Utara: Danau Toba hingga Nias
Cara Mengubah Kuota...
Cara Mengubah Kuota Belajar Telkomsel Menjadi Kuota Utama, Apakah Bisa?
ProtekSi Kecil: Jadi...
ProtekSi Kecil: Jadi Bodyguard Anak di Dunia Maya, Per Bulan hanya Rp15 Ribu
Travel Alliance + Grab...
Travel Alliance + Grab + Trip.com = Kombo Mantap untuk Ngebolang Keliling Asia!
Trafik Broadband Telkomsel...
Trafik Broadband Telkomsel Melonjak 11.36% Selama Pilkada Serentak 2024
Jababeka dan Telkomsel...
Jababeka dan Telkomsel Kerja Sama untuk Mempercepat Adopsi Teknologi 5G
Trafik Data Komunikasi...
Trafik Data Komunikasi Bakal Meningkat Hingga 70 Persen Selama PON XXI Aceh-Sumut 2024
Rekomendasi
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor AM Edukasi Pasar Modal Syariah di Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon
Kejaksaan Selidiki Dugaan...
Kejaksaan Selidiki Dugaan Korupsi Proyek PDNS Rp958 Miliar, Geledah Kantor Komdigi
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu, Jumat 14 Maret 2025: Rekaman CCTV Ditemukan, Noah Terancam
Berita Terkini
Siapkah Pendidik di...
Siapkah Pendidik di Indonesia Hadapi Era Kecerdasan Buatan/AI?
6 menit yang lalu
5 Negara yang Alami...
5 Negara yang Alami Gerhana Bulan Total di Bulan Maret 2025, dari Benua Amerika hingga Afrika
42 menit yang lalu
Google Chrome Akan Hilang...
Google Chrome Akan Hilang dari Perangkat Android?
45 menit yang lalu
Patogen Misterius yang...
Patogen Misterius yang Dikaitkan dengan Kutukan Mumi Terkuak
4 jam yang lalu
Sebagian Besar Kerak...
Sebagian Besar Kerak Bumi yang Hilang Ditemukan, di Sini Letaknya
5 jam yang lalu
China Luncurkan AI Baru...
China Luncurkan AI Baru Manus, Pintar Analisis Pasar Saham
9 jam yang lalu
Infografis
Bacaan Niat untuk Buka...
Bacaan Niat untuk Buka Puasa di Bulan Suci Ramadan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved