Platform Karya dan Riset Ilmiah Raih Penghargaan IYBLA 2021

Senin, 22 Februari 2021 - 08:20 WIB
loading...
Platform Karya dan Riset...
Tampak kegiatan online webinar dan penghargaan IYBLA 2021 untuk mengapresiasi para pemimpin muda di perusahaan-perusahaan di Indonesia. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Masa pandemik virus Corona baru tak menyurutkan perusahaan untuk terus mengembangkan inovasi guna melahirkan pemimpin hebat. Hal itu tersampaikan melalui kegiatan webinar sekaligus penyerahan penghargaan IYBLA 2021 melalui aplikasi Zoom , baru-baru ini. Platform Science Hunter Indonesia pun tercatat sebagai salah satu perusahaan yang melahirkan pemimpin muda.

Peran generasi muda di berbagai bidang sendiri semakin signifikan, termasuk di sektor bisnis. Perusahaan memerlukan talenta dan calon-calon pemimpin bisnis yang berkarier baik, kompeten, dan berjiwa kepemimpinan yang relevan dengan zaman supaya dapat berkembang secara kokoh dan berkelanjutan.

Oleh sebab itu, kiprah dan potensi kalangan muda perlu mendapatkan perhatian lebih besar. Memerhatikan hal tersebut, PT PLN (Persero) berkolaborasi dengan Majalah SWA menyelenggarakan Indonesia Young Business Leaders Award (IYBLA) 2021 bertema ‘Next Generation Leaders for a Great Future Business’. Acara secara online itu bertujuan memacu munculnya pemimpin muda potensial dan mendorong kesiapan mereka dalam talent pool bisnis nasional, memberikan apresiasi kepada para kader muda yang potensial dan berprestasi, memperoleh pembelajaran dari proses pengembangan pemimpin bisnis muda berprestasi, mendorong kalangan perusahaan untuk menjalankan program Young Leader Development secara sistematis dan berkesinambungan.

Tahapan kompetisi terdiri dari rekrutmen peserta, seleksi tertulis, penjurian online, dan diakhiri dengan penentuan pemenang oleh dewan juri yang beranggotakan praktisi dan akademisi. Peserta terbagi ke dalam dua kategori: Kategori Pemimpin Fungsi dan Kategori Pemimpin Unit Bisnis.

Untuk kategori Pemimpin Fungsi, pesertanya adalah profesional muda di level manajer atau senior manajer dengan usia maksimum 35 tahun. Sementara, untuk kategori Pemimpin Unit, berada di level BoD (Board of Director) dan CEO perusahaan dengan usia maksimum 40 tahun. Materi yang dinilai terdiri dari Otentisitas, Proses, Visi dan Inovasi, Creating Next Leaders, Performa dan Pencapaian, serta Kemampuan Komunikasi dan Persuasi.

Adapun para peraih penghargaan IYBLA 2021 di antaranya, Kategori Pemimpin Fungsi: A Wahid Wijaya (AVP Culture Transformation PT Bank Rakyat Indonesia Tbk.), Vina Febria Widhiastuti (Manager Sales Monitoring dan Support PT Pertamina), Muthia Rizka Neldy (Budget and Performance Manager – Refining and Petrochemical PT Pertamina).

Sedangkan Kategori Pemimpin Unit Bisnis di antarabta, Reza Aulia Akbar (Founder dan CEO Science Hunter Indonesia & Komisaris PT Riset Prestasi Indonesia) dan Eva Bachtiar (Founder & CEO Garda Pangan).

Sementara itu, acara webinar dibagi menjadi dua sesi yakni “Leadership Development Journey: on Becoming Great Leader” dan “Leading Change in the Digital Era” yang dipaparkan oleh perwakilan peraih IYBLA 2021 dan sejumlah pembicara tamu.

Zulkifli Zaini, Direktur Utama PLN, dalam pembukaan acara menyampaikan, kemampuan perusahaan menyesuaikan diri dengan lingkungan bisnis yang berubah adalah faktor penting agar bisa bertahan. Maka hal yang dibutuhkan adalah transformasi, pendefinisian budaya kerja perusahaan, dan leadership. “Kemampuan pemimpin dalam tiga hal itu adalah hal pokok yang harus dimiliki. Seorang pemimpin yang baik akan mampu menggerakkan hati, pikiran, dan tangan semua orang yang ada di organisasinya,” kata Zulkifli.

Abd Wahid Wijaya, AVP Culture Transformation Bank BRI, dalam paparannya menyampaikan, antara lain, cara mengasah soft skill leader melalui experience & Coaching, dan Hard skill leader melalui Mentoring & Training.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Inovasi Aplikasi Isi...
Inovasi Aplikasi Isi Pulsa dan Paket Data, Pasar Kuota Miliki Ribuan Transaksi Sehari
10 Rekomendasi Aplikasi...
10 Rekomendasi Aplikasi Jual Properti Terbaik
Rekomendasi Aplikasi...
Rekomendasi Aplikasi Lari dan Jogging untuk Android
Cara Menghapus Aplikasi...
Cara Menghapus Aplikasi Bawaan HP Android: Bebaskan Ruang, Maksimalkan Performa!
SafetyCore Fitur untuk...
SafetyCore Fitur untuk Menangkal Konten Berbahaya Diperkenalkan
Greenlab Luncurkan GISIS,...
Greenlab Luncurkan GISIS, Sistem Manajemen Laboratorium Terintegrasi Pertama
Cara Mudah dan Cepat...
Cara Mudah dan Cepat Top Up Diamond di Situs topupff.org
Google Play Store Akan...
Google Play Store Akan Bersih-bersih Aplikasi Berbagi
Berkonsep kontemporer,...
Berkonsep kontemporer, Melestarikan Budaya lewat Teknologi Digitai
Rekomendasi
Australia Protes ke...
Australia Protes ke Indonesia Terkait Rusia Minta Gunakan Pangkalan Militer di Papua
Harvard Tak Mau Tunduk...
Harvard Tak Mau Tunduk Ancaman Trump, Dana Hibah Rp37 Triliun Dicabut
Sinopsis Film Transporter...
Sinopsis Film Transporter 3, Misi Kurir Berbahaya dengan Bom Waktu di Pergelangan Tangan
Berita Terkini
Sambut A Minecraft Movie,...
Sambut A Minecraft Movie, Cinepolis Cinemas Luncurkan Virtual Cinema Experience
6 jam yang lalu
Warga AS Borong Produk...
Warga AS Borong Produk China di TikTok dan Amazon
7 jam yang lalu
Washington Gelar Sidang...
Washington Gelar Sidang Kasus Antimonopoli Meta
14 jam yang lalu
China Hentikan Ekspor...
China Hentikan Ekspor Unsur Tanah dan Magnet untuk Industri Chip AS
15 jam yang lalu
Donald Trump Pastikan...
Donald Trump Pastikan HP dan Barang Elektronik Tak Akan Bebas dari Tarif Baru
17 jam yang lalu
Teknologi 3D Ungkap...
Teknologi 3D Ungkap Detik-detik Tenggelamnya Kapal Tiranic
18 jam yang lalu
Infografis
Demo Besar Guncang AS...
Demo Besar Guncang AS di 1.200 Lokasi dan 50 Negara Bagian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved