Hari Pers Nasional, Ada Diskon dan Gratisan untuk Wartawan dari Datascrip

Kamis, 11 Februari 2021 - 01:26 WIB
loading...
Hari Pers Nasional,...
Pada momen Hari Pers Nasional 2021, Datascrip kembali memberikan layanan khusus untuk produk kamera Canon kepada seluruh insan pers di Tanah Air. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Datascrip Service Center mengadakan program khusus untuk para awak media pengguna kamera Canon , yakni diskon penggantian suku cadang hingga gratis biaya perbaikan untuk produk Canon, baik kamera, lensa dan speedlite.

Layanan ini diberikan dalam menyambut Hari Pers Nasional (HPN) yang jatuh pada 9 Februari 2021. Programnya sendiri akan berlangsung selama tiga hari, yakni 9-11 Februari 2021, di seluruh kantor pelayanan Datascrip Service Center.

“Peran jurnalis sangat penting dalam menyajikan informasi berkualitas dan kredibel. Di masa pandemik saat ini, mereka menjadi salah satu garda terdepan yang terjun langsung ke lapangan, khususnya para pewarta foto dan camera person untuk dapat menyajikan berita dalam bentuk foto atau video," kata Heru Chandra, Direktur Layanan Purnajual PT Datascrip.

Pada momen Hari Pers Nasional ini, lanjut dia, Datascrip kembali memberikan layanan khusus kepada seluruh insan pers di Tanah Air. Harapannya, dapat mendukung kelancaran dalam peliputan. "Selamat Hari Pers Nasional 2021 dan tetap jaga kesehatan,” kata Heru.

Program yang merupakan bentuk apresiasi kepada seluruh insan pers di Indonesia ini berupa gratis jasa perbaikan dan diskon suku cadang hingga 10%, gratis cleaning sensor, gratis biaya pengecekan, serta diskon paket voucher shutter sebesar 10%. Awak media cukup membawa kamera, lensa atau speedlite Canon yang akan diperbaiki di kantor pelayanan Datascrip Service Center terdekat dengan menunjukkan kartu identitas persnya.

Saat ini, ada 14 cabang Datascrip Service Center yang tersebar di berbagai daerah, yaitu Jakarta, Bekasi, Bandung, Surabaya, Semarang, Bali, Padang, Palembang, Medan, Balikpapan, Banjarmasin, Makassar, dan Manado.
(iqb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Rayakan Peluncuran Mobile...
Rayakan Peluncuran Mobile Apps, Renos.id Berikan Potongan hingga Rp500rb untuk Pengguna
Mampu Merekam Gambar...
Mampu Merekam Gambar Terkecil, Kamera Canggih Ini Bisa Bertahan Seribu Tahun di Arizona
Harbolnas 11.11, Ini...
Harbolnas 11.11, Ini Update Harga Redmi November 2023
Fakta Tentang Kamera...
Fakta Tentang Kamera Leica Produksi 1948 yang Terjual Seharga Rp14 Miliar
Dijual Rp51,49 Juta...
Dijual Rp51,49 Juta Ini Keistimewaan Kamera Mirrorless Canon EOS R6 Mark II
Gajian, saatnya Ganti...
Gajian, saatnya Ganti Gadget Mumpung Lagi Ada Potongan Harga di AladinMall by Mister Aladin!
Cuma di AladinMall by...
Cuma di AladinMall by Mister Aladin, Beli Smartphone Diskon up to 35% + Gratis Ongkir ke Seluruh Indonesia!
7 Fitur TourBox Neo,...
7 Fitur TourBox Neo, Tombol Pintas untuk Desainer Hingga Editor Video
Spesifikasi dan Fitur...
Spesifikasi dan Fitur Canon PowerShot Pick, Kamera Pintar Rp9,5 Juta
Rekomendasi
PLN Icon Plus Perkuat...
PLN Icon Plus Perkuat Sinergi Wujudkan Tema Besar Tahun 2025
GAC Honda P7 Meluncur...
GAC Honda P7 Meluncur di China, Logo Baru Diperkenalkan
NTT Ditarget Jadi Lokasi...
NTT Ditarget Jadi Lokasi Pertama Peresmian Sekolah Unggulan Garuda
Berita Terkini
Perplexity Tawarkan...
Perplexity Tawarkan AI kepada Samsung dan Lenovo
10 menit yang lalu
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
8 jam yang lalu
Saham Perusahaan Teknologi...
Saham Perusahaan Teknologi AS Anjlok Imbas Tarif Trump
9 jam yang lalu
Apple Siapkan Perangkat...
Apple Siapkan Perangkat Andalan untuk Gantikan iPhone
10 jam yang lalu
Hypernet dan Huawei...
Hypernet dan Huawei Jalin Kemitraan Strategis untuk Pemberdayaan Digital UKM
20 jam yang lalu
Jawaban Kenapa Kucing...
Jawaban Kenapa Kucing Berwarna Oranye Punya Banyak Kelebihan Akhirnya Terungkap
21 jam yang lalu
Infografis
Keistimewaan dan Amalan...
Keistimewaan dan Amalan 10 Hari Pertama Bulan Ramadan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved