Kebanjiran Isu Keamanan, Zoom Terus Bebenah Diri Optimalkan Aplikasi

Minggu, 10 Mei 2020 - 21:24 WIB
loading...
Kebanjiran Isu Keamanan,...
Aplikasi zoom. FOTO/ Ist
A A A
JAKARTA - Pandemi COVID-19 membuat aplikasi Zoom naik daun. Belakangan, Zoom mengklaim jumlah pengguna aktif hariannya menembus 300 juta di seluruh dunia. Tentu menjadi pencapaian yang sangat menggembirakan.

Meski meroket, platform penyedia layanan konferensi video ini menimbulkan banyak isu celah keamanan. Salah satunya adalah Zoom tidak menggunakan sistem keamanan enkripsi end to end.

Padahal, sistem keamanan komunikasi digital ini dirancang agar orang yang menerima pesan atau konten hanya orang berhak menerimanya saja. Perihal ini menimbulkan banyak perbincangan yang khawatir tentang data mereka.

Meski demikian, angka pengguna Zoom nyatanya terus meningkat. Aplikasi yang didirkan oleh Eric Yuan ini terus berbenah diri. Yang terbaru, Zoom membeli start up bernama Keybase, untuk menyematkan mode enkripsi end to end pada layanannya.

Akan tetapi, mengutip dari Phone Arena, pengguna yang bisa mendapat layanan tersebut hanyalah yang berlangganan. Pengguna harus membayar mulai dari USD14,99 atau sekitar Rp224 ribu per bulannya untuk mendapat layanan ini.

Di luar isu keamanan tersebut, Zoom masih menjadi aplikasi pilihan. Penggunaannya yang mudah menjadi salah satu alasan banyak diminati. Dalam pembaruan terakhir, Zoom juga membawa fitur baru untuk mengoptimalkan platform miliknya.

Kini Zoom ada fitut kontrol routing data. Gunanya memungkinkan admin untuk mengetahui lalu lintas real-time aktivitas akun, grup atau pengguna. Ikon keamanan Zoom pindah bersebelahan dengan kolom host menu Meeting.

Pembaruan itu juga memungkinkan host untuk melaporkan pengguna lewat fitur Keamanan. Mereka juga bisa menonaktifkan fitur kepada peserta yang mengubah nama atau identitas mereka saat sesi virtual rapat berlangsung.

Selanjutnya, ada fitur Waiting Room yang memungkinkan host mengaktifkan ruang tunggu virtual sebelum para peserta bergabung di dalam rapat. Zoom telah mengubah fitur ini menjadi default untuk pengguna kategori Basic maupun Professional.

Ada juga fitur yang memungkinkan para pengguna Zoom untuk mengatur kata sandi yang lebih rumit. Akun yang dikelola oleh admin, nantinya bisa mendefinisikan kompleksitas kata sandi seperti panjang alfanumerik dan persyaratan karakter khusus. Kata sandi yang ditetapkan secara otomatis juga bisa diakses di fitur rekaman komputasi awan (cloud).

Pembaruan Zoom juga meningkatkan Dashboard. Admin yang khusus mengelola akun bisnis dan pendidikan bisa melihat bagaimana alur rapat daring yang bakal terhubung ke pusat data Zoom di Dashboard milik mereka.

Foto: Zoom mengklaim jumlah pengguna aktif hariannya menembus 300 juta di seluruh dunia.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Zoom Siap Bayar Denda...
Zoom Siap Bayar Denda Rp285 Miliar, Ini Persoalannya
Google Meet Luncurkan...
Google Meet Luncurkan Pencatat Otomatis saat Berdiskusi
Lawan Zoom dan Google...
Lawan Zoom dan Google Meet, X Luncurkan X Conference
Zoom Kini Sanggup Menampung...
Zoom Kini Sanggup Menampung Satu Juta Peserta, bisa untuk Kampanye Politik!
Saingi Microsoft Word,...
Saingi Microsoft Word, Zoom Docs Bantu Pengguna Rapat Mencatat
5 Cara Mudah Mengunduh...
5 Cara Mudah Mengunduh Aplikasi di Laptop
Dibekali Teknologi AI,...
Dibekali Teknologi AI, Zoom Hadirkan 50 Fitur Terbaru
Cara Memperbaiki Kamera...
Cara Memperbaiki Kamera Zoom yang Tidak Bisa Diperbaiki
Microsoft Teams Akhirnya...
Microsoft Teams Akhirnya Hadir dalam 1 Aplikasi untuk Pribadi dan Pekerjaan
Rekomendasi
The 3rd International...
The 3rd International & Indonesia CCS Forum 2025, Momentum Kurangi Emisi Karbon
Peringati Hari Tari...
Peringati Hari Tari Dunia, Solo Menari 2025 Bakal Digelar di Taman Balekambang
5 Jenis Gembok Terbaik...
5 Jenis Gembok Terbaik untuk Keamanan Rumah
Berita Terkini
Meta Gunakan AI untuk...
Meta Gunakan AI untuk Deteksi Umur Pengguna di Bawah Umur
5 jam yang lalu
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
1 hari yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
1 hari yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
2 hari yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
2 hari yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
2 hari yang lalu
Infografis
Pakta Keamanan Rusia...
Pakta Keamanan Rusia dan Iran Akan Guncang Timur Tengah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved