Gila Kerja, Elon Musk Terinspirasi Napoleon Bonaparte

Rabu, 16 Agustus 2023 - 07:46 WIB
loading...
Gila Kerja, Elon Musk...
Elon Musk diyakini sangat mengidolakan diktator Prancis, Napoleon Bonaparte. Foto/Autoblog Wahyu Sibarani
A A A
JAKARTA - Elon Musk, CEO Tesla dan SpaceX, merupakan pengagum Napoleon Bonaparte. Dia belajar banyak hal dari ahli strategi militer legendaris itu dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.

"Dia sangat menyukai sejarah militer. Dia percaya ada banyak pelajaran dari cerita-cerita militer yang bisa diterapkan dalam kehidupan," ucap penulis biografi, Elon Musk , Water Isaacson kepada Axios, Rabu (16/8/2023).

Biografi tentang Elon Musk yang rencananya dirilis pada awal September 2023 akan mengungkap banyak sisi menarik Elon Musk.

Elon Musk sangat terinspirasi sosok Napoleon Bonaparte, sosok pemimpin Prancis yang berhasil menaklukkan sebagian besar Eropa pada awal abad ke-19.



Lahir di pulau Corsica, Napoleon dengan cepat naik pangkat di militer selama Revolusi Prancis (1789-1799). Setelah merebut kekuasaan politik di Prancis dalam kudeta tahun 1799, ia menobatkan dirinya sebagai kaisar pada tahun 1804.

Kemampuan militer yang luar biasa itulah yang membuat Elon Musk tergila-gila. Dia bahkan menurut Walter Isaacson menerapkannya langsung saat bekerja. Elon Musk selalu datang ke pabrik-pabrik Tesla untuk ikut bekerja dan terlibat langsung.

"Dia yakin di mana pun Napoleon berada, pasukannya akan memberikan usaha yang terbaik. Itu mengapa dia suka tiba-tiba datang menjelang tengah malam ke pabrik Tesla dan SpaceX," ujar Walter Isaacson.

"Jika mereka melihat ada jenderal di wilayah paling depan, mereka akan sangat termotivasi," tuturnya.

Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2144 seconds (0.1#10.140)