Segment Anything, Kecerdasan Buatan Terbaru Meta yang Bisa Kenali Berbagai Objek

Jum'at, 07 April 2023 - 06:47 WIB
loading...
Segment Anything, Kecerdasan...
Kecerdasan buatan Meta mampu mengenali beragam objek di video. Foto: Gadgetsnow
A A A
JAKARTA - Setelah meninggalkan Metaverse , Meta benar-benar fokus pada teknologi baru kecerdasan buatan. Saat ini, mereka dikabarkan tengah mengembangkan model AI yang disebut “Segment Anything”.

Model AI tersebut mampu mengidentifikasi objek dalam gambar dan video tanpa harus dilatih. Dengan kata lain, AI tersebut bisa mendeteksi benda-benda yang tidak termasuk dalam kumpulan data asli.

Untuk menggunakan model AI itu, pengguna hanya perlu memilih objek dengan mengkliknya atau menggunakan petunjuk teks. Misalnya, bila mengguna mengetik “kucing” maka secara otomatis akan meminta AI menyorot semua kucing di foto tersebut.

Fitur tersebut merupakan terobosan dalam teknologi kecerdasan buatan saat ini. Karena, bisa menghilangkan kebutuhan akan kumpulan data yang sudah ada sebelumnya. Juga, memungkinkan pengenalan objek yang lebih akurat.

Lantas bagaimana cara kerja model AI Meta Segment Anything? Model AI tersebut bisa digabungkan dengan model lain untuk mengerjakan berbagai tugas. Misalnya, model AI ini bisa membantu membuat representasi 3D suatu objek dari sebuah gambar.

Atau bisa juga memberi tampilan dari headset mixed reality. Fungsi model AI tersebut adalah mengurangi kebutuhan untuk pelatihan AI tambahan, sehingga mampu meningkatkan efisiensi.

Meta pun menggunakan teknologi serupa untuk berbagai tujuan. Mulai memoderasi konten terlarang, menyarankan postingan, hingga mengidentifikasi seseorang pada foto.

Kendati model “Segment Anything” bisa menangani perintah secara real-time, namun kelemahannya adalah kinerjanya yang lambat saat menangani tugas pemrosesan gambar yang kompleks.

Kelemahan lainnya adalah model AI tersebut tidak mungkin digunakan pada robot atau perangkat lain yang butuh pendeteksian objek secara cepat dan tepat.

Baca Juga: Serang Balik TikTok, AS Minta Meta dan Apple Jadi Mata-mata

Meski, model Meta bisa bermanfaat dalam situasi, di mana hanya mengandalkan data.

“Dengan membagikan penelitian dan kumpulan data kami, kami berharap dapat lebih mempercepat penelitian ke dalam segmentasi dan pemahaman gambar dan video yang lebih umum," jelas Meta dalam postingannya seperti yang dikutip dari gadgetsnow.

Sebagai informasi, Meta akan membuat model AI dan kumpulan data tersedia untuk diunduh di bawah lisensi non-komersial, yang berarti keduanya tidak bisa digunakan untuk tujuankomersial.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Supa: Platform yang...
Supa: Platform yang Menyediakan Akses ke Banyak AI Sekaligus
AI X Tiba-tiba Mengoceh...
AI X Tiba-tiba Mengoceh Soal Genosida Kulit Putih Tanpa Diminta
ChatGPT Diklaim Bisa...
ChatGPT Diklaim Bisa Tebak Pasangan Anda Selingkuh atau Tidak
Ini Bukti Nyata AI Mampu...
Ini Bukti Nyata AI Mampu Menguasai Perasaan Manusia
China Siagakan 42 Dokter...
China Siagakan 42 Dokter untuk Mengobati Penyakit Jiwa Akibat AI
Wanita Ini Ajukan Gugatan...
Wanita Ini Ajukan Gugatan Cerai Gara-gara Perintah ChatGPT
Pemerintah Akan Bentuk...
Pemerintah Akan Bentuk Satgas Nasional AI Terintegrasi
Inovasi AI Diyakini...
Inovasi AI Diyakini Bisa Bawa Dunia Teknologi Semakin Bermanfaat
Pertama di Dunia, Uni...
Pertama di Dunia, Uni Emirat Arab Akan Gunakan AI untuk Membuat Undang-Undang
Rekomendasi
5 Taman di Jakarta Resmi...
5 Taman di Jakarta Resmi Beroperasi 24 Jam, Ini Harapan Pramono Anung
J Trust Bank Catat Laba...
J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I-2025
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Eps 36: Usaha Alya Mendukung Devan
Berita Terkini
3 Cara Mengetahui Lokasi...
3 Cara Mengetahui Lokasi Seseorang Lewat No HP Tanpa Diketahui Pemiliknya
Kenapa Vaksin TBC M72...
Kenapa Vaksin TBC M72 Bill Gates Diujicoba di Indonesia? Simak Ulasan Lengkapnya
Lebih Dulu Bumi atau...
Lebih Dulu Bumi atau Matahari? Ini Penjelasan Menurut Sains
Usai Memukau Dunia,...
Usai Memukau Dunia, HUAWEI WATCH FIT 4 Series Ramping nan Powerful dengan Fitur Sport Ultra dan ECG Siap Hadir di Indonesia
Terlalu Banyak Pekerjaan...
Terlalu Banyak Pekerjaan Secara Harfiah Bisa Mengubah Otak Anda
Kenapa Tahun 2025 Sangat...
Kenapa Tahun 2025 Sangat Panas? Ternyata Ini Penyebabnya
Infografis
Elon Musk: Drone Murah...
Elon Musk: Drone Murah China Bisa Hancurkan Jet Tempur F-35 AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved