Jerman Pamerkan Tank KF51 Panther, Punya Spesifikasi Lebih Canggih dari Leopard 2

Sabtu, 28 Januari 2023 - 08:20 WIB
loading...
Jerman Pamerkan Tank...
Jerman pamerkan produk terbaru tank tempur utama KF51 Panther yang lebih canggih dari tank Leopard 2. Foto/Twitter/Bulgarian Military
A A A
BERLIN - Dikenal sebagai salah satu produsen tank tempur legendaris dunia, Jerman pamerkan produk terbaru tank tempur utama KF51 Panther. Si Macan Kumbang ini memiliki spesifikasi lebih canggih dari tank Leopard 2 yang direncanakan dikirim ke medan perang Ukraina.

Tank tempur utama KF51 Panther sudah mulai ditunjukkan pada pameran dagang industri militer terbesar di dunia, Eurosatory, di Paris pada Juni lalu. Tampil sebagai salah satu bintang yang menarik, tank KF51 Panther menampilkan berbagai keunggulan.

Rheinmetall, perusahaan pertahanan Jerman, mengeluarkan rincian baru tank KF51 Panther bulan lalu. Menurut informasi European Defence Review, Si Macan Kumbang ini adalah kendaraan lapis baja dengan bobot operasional "hanya 59 ton" dan jangkauan operasional maksimum 500 kilometer.



“(Tank KF51 Panther) diharapkan jadi pengubah permainan di medan perang masa depan berkat standar baru di semua bidang: mematikan, perlindungan, kecerdasan, interkoneksi, dan mobilitas,” tulis European Defence Review dikutip dari laman Bulgarian Military, Sabtu (28/1/2023).

Wakil Presiden Rheinmetall, Alexander Kurth, menjelaskan bahwa desain tank tempur utama KF51 Panther dibuat untuk melampaui tank Leopard 2 yang masih berbasis teknologi tahun 1980-an. Perbedaan mencolok pada persenjataan utama, tank KF51 Panther menggunakan meriam smoothbore 130 mm yang inovatif dan dapat mengisi amunisi secara otomatis.

Rheinmetall memperkirakan bahwa senjata ini 50% lebih efektif daripada meriam 120 mm saat ini yang digunakan pada tank Leopard 2. Sistem meriam 120 mm dinilai telah mencapai batasnya dan tidak lagi mematikan menghadapi perlindungan tank baru yang dikembangkan Rusia.

Sistem pertahanan dan lapis baja tank KF51 Panther juga telah dirombak, terutama untuk menghadapi ancaman amunisi liar seperti drone bunuh diri atau kamikaze. Bahkan Rheinmetall juga melengkapi tank KF51 Panther dengan drone kecil untuk meningkatkan kemampuan pengintaian.



Si Macan Kumbang didesain mampu melaju dengan kecepatan 70 km/jam dan berakselerasi dari 0 hingga 40 km/jam dalam waktu 8 detik. Panther KF51 disiapkan untuk menghadapi kemiringan 60% dan 30% jika menyamping.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Perang Dunia Ketiga...
Perang Dunia Ketiga Siap Meletus, Jerman Sediakan Bunker untuk Rakyatnya
Kehebatan Tank Harimau...
Kehebatan Tank Harimau TNI, Hasil Kolaborasi dengan Turki
Cegah Bangkit dari Kubur,...
Cegah Bangkit dari Kubur, Mayat di Makam Kuno Ditimpa Batu Besar di Dada
Daftar Tank Paling Canggih...
Daftar Tank Paling Canggih dan Mematikan Rusia, Apa Saja?
Demi HAM Eropa Sepakat...
Demi HAM Eropa Sepakat Atur Penggunaan AI
Jerman Tuduh Militer...
Jerman Tuduh Militer Rusia Melakukan 29.155 Aktivitas Berbahaya di Internet
5 Robot Militer Tercanggih...
5 Robot Militer Tercanggih di Dunia, Ada PackBot hingga Tank Otonom
Spesifikasi Tank T-80BVM...
Spesifikasi Tank T-80BVM Rusia, Kebal terhadap Serangan Drone
Pekerja Konstruksi Temukan...
Pekerja Konstruksi Temukan Seribu Lebih Koin Berusia 700 Tahun
Rekomendasi
Daftar 22 Komjen Polisi...
Daftar 22 Komjen Polisi usai Mutasi Polri April 2025, Ini Nama-namanya
5 Tanda Rumah Tangga...
5 Tanda Rumah Tangga Barack Obama dan Michelle Mulai Retak, Isu Perselingkuhan Muncul
Dorong Transformasi,...
Dorong Transformasi, Nilai Ekspor Mebel dan Kerajinan Jepara Tembus Rp5 Triliun
Berita Terkini
Meta Gunakan AI untuk...
Meta Gunakan AI untuk Deteksi Umur Pengguna di Bawah Umur
3 jam yang lalu
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
1 hari yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
1 hari yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
1 hari yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
2 hari yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
2 hari yang lalu
Infografis
Terungkap, Kecanggihan...
Terungkap, Kecanggihan Rudal Iran Lebih Hebat dari Sebelumnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved