Manfaatkan Gadget, Inilah Seluk Beluk Meraup Untung di E-Commerce

Kamis, 18 Agustus 2022 - 14:38 WIB
Fadolly mengutarakan media digital bisa menjadi sarana untuk mengembangkan bisnis bagi pelaku UMKM. “Manfaatkan gadget kita bisa untuk mengembangkan bisnis kita dengan melakukan kerjasama dan kolaborasi dengan marketplace ataupun aplikasi seperti ojek online. Kita bisa melakukan transaksi online di digital dengan hanya berdiam diri di tempat usaha dan rumah kita”, terang Fadolly.

Muhammad Mikail Karimov Head of Operation PT Meraki Kreasi Bangsa mengatakan ekonomi digital menjadi penyelamat UMKM saat krisis Covid-19.

'' Survei dari Katadata Insight Center (KIC) menemukan sekitar 81% pelaku UMKM di Jabodetabek menggunakan m untuk membantu usaha mereka selama pandemi Covid-19, karena hal inilah kita wajib paham akan dunia e-commerce dan memahami semua fitur yang ada di platform yang kita gunakan”, jelas Mikail.

Mikail juga memberikan tips kepada anak muda yang terjun ke dunia ekonomi digital untuk menyiapkan konten yang berkualitas. “Konten merupakan hal yang wajib dipersiapkan untuk promosi dan pengenalan produk kita pada calon pembeli, sajikan foto produk terbaik disertai dengan fitur dan manfaat produk dan jangan lupa untuk memberikan edukasi tentang produk kita. Satu hal lagi yang penting adalah testimoni tentang produk kita untuk menarik minat pembeli’, jelas Mikail.
(wbs)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More