Jan Koum dan Brian Acton, Pasangan Rp284 Triliun Pendiri WhatsApp
Kamis, 07 Juli 2022 - 16:51 WIB
Pada tahun 1997, Jan Koum dipekerjakan oleh Yahoo! sebagai teknisi infrastruktur. Di tempat itu dia bertemu Brian Acton saat bekerja di Ernst & Young. Setelah bekerja selama sembilan tahun akhirnya Jan Koum memutuskan untuk berhenti kuliah.
Pada September 2007, Jan dan Acton keluar dari Yahoo, lalu keliling Amerika Selatan dan bermain frisbee selama satu tahun. Keduanya pernah melamar di Facebook, tetapi gagal. Pada bulan Januari 2009, ia membeli iPhone dan menyadari bahwa App Store yang saat itu berusia tujuh bulan akan menggebrak industri aplikasi dunia.
Ia mengunjungi temannya, Alex Fishman, dan keduanya berdiskusi selama beberapa jam seputar ide aplikasi yang dicanangkan Jan di rumah Fishman. Jan memilih nama WhatsApp karena terdengar seperti frasa "what's up". Akhirnya pada tahun 2009 tepat di ulang tahunnya, 24 Februari 2009, dia mendirikan WhatsApp Inc. di California.
Tidak membutuhkan waktu lama, WhatsApp pun menjadi mendunia. Bahkan CEO Facebook Mark Zuckerberg menghubungi Jan LKoum untuk melakukan perbincangan bisnis. Akhirnya pada 2014, WhatsApp diakuisisi oleh Facebook Inc. dengan nilai USD19 miliar atau setara Rp284,07 triliun. Saat ini Jan Koum memegang 45% saham WhatsApp dengan nilai mendekati USD7 miliar.
2. Profil Brian Acton
Brian Acton lahir di Michigan tahun 1972. Dia merupakan lulusan Lake Howell High School kemudian lulus dari jurusan ilmu komputer Universitas Stanford pada tahun 1994. Sebelumnya Acton kuliah di Universitas Central Florida dan Universitas Pennsylvania.
Di tahun 1998, Brian Acton bertemu dengan Jan Koum saat bekerja di Yahoo. Di Yahoo, Acton pernah menanam modalnya di sektor teknologi informasi dan kehilangan jutaan dolar setelah gelembung dot-com pecah tahun 2000.
tulis komentar anda