Begini Cara Menggunakan dan Menjadi Host Layanan Sewa Mobil Online Zoomcar

Jum'at, 08 April 2022 - 13:45 WIB
4. Silahkan menikmati perjalanan dan pulang ke rumah, semua dilakukan hanya melalui smartphone.

Pembayaran

Untuk pembayaran, Zoomcar sudah bekerja sama dengan berbagai cara. Mulai dari Dana, OVO, Link Aja, Shopee Pay, Gopay, Mastercard, Visa, dan pembayaran virtual yang terintegrasi QRIS.

Lalu, Sistem peta Zoomcar diperkuat Waze dan Google Map untuk memastikan pergerakan mobil yang akurat dan real time. Zoomcar juga menawarkan konsumen layanan berlangganan mobil dari berbagai merek dan tipe.

Mereka menawarkan jasa car-sharing dan sewa mobil (car rental) untuk berbagai paket durasi, mulai dari 6 jam hingga langganan mingguan atau bulanan. Bukan hanya itu, Zoomcar juga menyediakan berbagai pilihan mobil, seperti hatchback, sedan, dan SUV yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan penyewa.

Dengan layanan antar (home delivery), penyewa dapat menerima mobil tanpa repot karena mobil akan diantar langsung ke lokasi penyewa. Zoomcar juga memungkinkan penyewa (renter) menikmati personal, tanpa kontak dengan peminjam. ”Pengguna, misalnya bisa menggunakan Zoomcar untuk pergi ke kantor, dengan keluarga, atau kunjungan darurat ke rumah sakit,” ujar Tessa.

Layanan lainnya adalah pendampingan perjalanan (roadside assistance) selama 24x7, 100% jaminan garansi kerusakan untuk setiap kerusakan pada armada, serta paket harga fleksibel.



Memonetisasi Kendaraan lewat Zoomcar

Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More