OPPO A95 Punya 4 Kamera Canggih, Begini Hasilnya!

Rabu, 15 Desember 2021 - 19:03 WIB
SINDOnews mencoba menguji OPPO A95 untuk memotret dan merekam video. Foto: Sindonews/Danang Arradian
JAKARTA - OPPO A95 memiliki konfigurasi 4 kamera. Terdiri dari 3 kamera belakang 48MP f/1.7 Main kamera, 2MP F/2.4 lensa macro dan 2MP f/2.4 Depth kamera, dan satu kamera depan/selfie 16MP f/2.4. Nah, bagiamana hasilnya?

Dalam pengujian SINDOnews di kondisi cahaya yang cukup atau dibawah sinar matahari, kamera belakang OPPO A95 dapat menghasilkan foto yang cukup di semua sektor. Misalnya saja kontras yang pas, saturasi tidak berlebihan, foto yang tajam, serta dynamic range yang cukup luas.



Meski demikian, ketika dicoba untuk memotret subyek manusia, terkadang hasilnya tidak konsisten.





SINDOnews harus beberapa kali memotret untuk bisa mendapat hasil yang optimal. Sebab, hasil subyek terkadang terlalu kontras, atau terkadang dynamic range-nya sedikit berantakan. Kendati AI Scene Enhancement-nya sudah dinyalakan, hasilnya tetap tidak signifikan.



Berbeda ketika menggunakan mode Portrait. Ternyata hasilnya cukup baik, meski blur atau bokeh-nya terasa kurang sempurna.

Favorit SINDOnews adalah ketika memotret obyek produk/makanan. Hasilnya cukup bagus dan selalu konsisten.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More