Deretan Manfaat Penggunaan 5G dari Kacamata Wishnutama

Senin, 17 Mei 2021 - 07:35 WIB
"Kapasitas datanya juga mampu mengakomodasi kepadatan koneksi 10 kali lipat lebih banyak jumlah perangkat dibandingkan 4G untuk cakupan wilayah yang sama," tambah Tama.

Kemudian, implementasi 5G juga disebut bisa menghasilkan nilai ekonomi global hingga mencapai USD13,2 triliun pada 2035, dan menghasilkan 22,3 juta pekerjaan yang tercipta dari teknologi 5G.

5G mampu membuka lebih banyak lapangan pekerjaan baru. Bukan hanya itu, tapi pekerjaan yang ramah lingkungan dan melahirkan profesi baru yang membuat Indonesia semakin berdaya.

Dengan begitu, akan lebih banyak start up di Indonesia, serta membuat UMKM makin berpeluang untuk maju dan juga memperluas pasarnya.

Kehadiran 5G juga akan membuat cloud gaming, mobile gaming, dan kegiatan eSport lainnya menjadi lebih terjangkau bagi berbagai kalangan.

5G dapat lebih banyak inovasi untuk membuat Bumi ini semakin hijau. Seperti kendaraan listrik otomatis, serta implementasi Internet of Things (IoT) untuk pengolahan pangan dan sampah hingga pengendalian emisi gas rumah kaca.

Ke depan, 5G dapat mengintegrasikan dunia digital dan fisik. Misalnya penyedia layanan kesehatan saat ini sudah bisa memantau peralatan medis seperti alat pacu jantung secara jarak jauh, bahkan operasi jarak jauh, misalnya pasien di Papua dokternya di Jakarta.

"Contoh lain 5G akan memperluas kemampuan drone dalam berbagai aplikasi, mulai dari pertanian, militer, hingga logistik," tambah mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif itu.

Di sisi lain, pengiriman data yang dikirimkan secara real time, akan membawa pengguna ke dalam momen seru saat berdiri di tengah barisan fans musisi idola, atau berteriak mendukung tim bola favorit dari bangku penonton virtual.

Selain menonton, juga bisa berinteraksi melalui virtual shopping dan virtual exhibition yang terintegrasi dengan payment system dan e-commerce.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More