Lalamove: Ramadan, Konsumen Banyak Kirim Makanan dan Harus Sehari Sampai

Minggu, 18 April 2021 - 11:09 WIB
Konsumen menuntut pengiriman kapan saja, baik sahur maupun berbuka. Foto: dok Lalamove
JAKARTA - Selama Ramadan 2020, Lalamove Indonesia mencatatkan lonjakan pengiriman hingga 2x lipat.

Menyambut Ramadan 2021, Lalamove kembali siap menghadapi lonjakan pengiriman yang diprediksi meningkat lebih tinggi karena masih adanya pembatasan wilayah di berbagai area Jabodetabek.



Menurut Ketua Asosiasi Perusahaan Jasa Pengiriman Ekspres, Pos, dan Logistik Indonesia (Asperindo) Ardito Soepomo, tren jasa pengiriman terus meningkat tiap tahun, terutama karena semakin tingginya kebiasaan belanja dan transaksi daring.

Pada Lebaran 2021, Ardito memprediksi peningkatan pengiriman barang dapat mencapai 100%.



Di tengah melonjaknya pengiriman di bulan Ramadan, pengiriman terbanyak berasal dari pengiriman makanan. Keshia, Product Marketing Manager Traveloka Eats mengatakan, ada banyak hal yang harus diperhatikan agar kualitas makanan tetap terjaga. “Yang dicari adalah jasa pengiriman yang memiliki standar khusus dalam pengiriman makanan,” beber Keshia.

Same Day Delivery



Survey dari Markplus pada 122 responden menyebut bahwa 67,2% responden lebih tertarik untuk menggunakan jasa same-day delivery. Ini karena mereka berharap bisa mendapatkan barang dengan cepat.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More