Ini Cara Telkomsel Bantu Siswa Bisa Lolos SBMPTN 2021

Sabtu, 20 Maret 2021 - 14:15 WIB
"Seluruh kemudahan tersebut dilengkapi dengan penyelenggaraan Ilmupedia Tryout Akbar UTBK 2021 yang sama sekali tidak memungut biaya," ujarnya.

Guna menambah motivasi lebih bagi para peserta setelah mengikuti Ilmupedia Tryout Akbar UTBK 2021, keduanya juga menghadirkan pemeringkatan secara nasional yang memungkinkan para peserta untuk melihat posisinya di antara calon mahasiswa lainnya dari seluruh Indonesia. Dari klasemen tersebut, 40 peserta dengan nilai tertinggi – baik di kategori Soshum maupun Saintek – akan mendapatkan berbagai hadiah menarik berupa saldo LinkAja dengan total Rp18 juta, pulsa Telkomsel total Rp4 juta, serta paket tryout premium dari Pahamify.

“Telkomsel mencatat, terdapat lebih dari 30.000 siswa dan lulusan SMA sederajat dari berbagai wilayah di Indonesia yang berpartisipasi dalam Tryout Akbar UTBK 2021," pungkas Tuty.

Para peserta dapat melihat pengumuman nilai Ilmupedia Tryout Akbar UTBK 2021 pada 21 Maret 2021 di ilmupedia.co.id/utbk. Selain itu, analisis komprehensif dari paket soal yang dikerjakan serta rekomendasi jurusan dapat diakses para peserta di ilmupedia.pahamify.com.
(iqb)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More