Di Negara Ini, Tahun 2020 Jadi Mimpi Buruk Bagi PUBG Mobile

Rabu, 13 Januari 2021 - 01:04 WIB
Selain itu, laporan tersebut mengatakan bahwa grafik permainan tersebut sangat agresif sehingga meningkatkan tingkat agresi anak-anak. Permainan ini benar-benar membuat ketagihan dan secara negatif memengaruhi kesehatan fisik dan psikologis anak-anak. Tetapi game itu sekarang tersedia karena permintaan dan pemahaman yang tinggi antara PTA dan PUBG Mobile.

India

PUBG Mobile juga sangat populer di India. YouTuber India memainkan peran penting dalam popularitasnya. Tetapi ada konflik berdarah antara China dan India di perbatasan, sehingga Kementerian Elektronik dan Teknologi Informasi India melarang game tersebut pada 2 September 2020 bersama 118 aplikasi China lainnya.



Alasan mengapa Kementerian melarang aplikasi tersebut adalah adanya ancaman terhadap keamanan nasional. Kementerian India mengatakan aplikasi terlibat dalam aktivitas yang merugikan kedaulatan dan integritas India. Namun nantinya pihak PUBG Corporation menyiapkan versi lokal dari game PUBG India.

Afganistan

Selain Pakistan dan India, Afghanistan juga melarang PUBG Mobile. Kamis lalu, Otoritas Pengaturan Telekomunikasi Afghanistan (ATRA) menarik permainan ini dari negara tersebut. ATRA mengatakan itu adalah larangan sementara.

Larangan itu terjadi setelah mereka berinteraksi dengan psikolog, orang tua, guru sekolah, dan pakar keamanan siber. (Baca juga: Kebelet Ingin Diakui, Israel Kerahkan Buzzer Buat Merayu Timur Tengah )
(iqb)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More