Ini Daftar Ponsel dengan Qualcomm Snapdragon Seri 7 dan 8 Termurah di 2020!

Jum'at, 20 November 2020 - 23:41 WIB
Poco X3 NFC adalah ponsel pertama di Indonesia yang ditenagai oleh Snapdragon 732G, mendukung para gamers dengan GPU Adreno 618, refresh rate hingga 120 Hz, dan touch sampling rate sebesar 240 Hz. Kamera depannya dibekali sensor 20MP dan kamera belakang dengan sensor 64MP, 13MP, 2MP, dan 2MP untuk pengambilan gambar mumpuni.

vivo X50 Pro (Rp6.999.000)



Vivo merilis X50 Pro dengan empat kamera belakang bersensor 48MP, 13MP, 8MP, 8MP dan kamera selfie 32MP. Ponsel ini pertama dengan fitur Gimbal Stabilization yang diklaim terinspirasi dari peralatan lengkap fotografi profesional.

Ditenagai chipset premium Snapdragon 765G dengan GPU Adreno 620 yang mampu menangkap hasil kamera detil, mengoptimalkan penangkapan video hingga resolusi 4K pada 60FPS. Ada fitur pendukung aktivitas sehari–hari, seperti Touch ID dan pengenalan wajah, serta konetivitas 4G dan siap untuk 5G, WI-Fi 5, dan NFC Multifunction.



Oppo Reno4 dan Reno4 Pro (Rp5.199.000 dan Rp 7.999.000)



Hadir di Indonesia Agustus awal, AI pada Oppo Reno4 adalah fitur utama yang mendukung sederet fitur–fitur lain yang ditenagai oleh AI, berkat chipset premium kelas atas, Snapdragon 720G.

Reno4 dilengkapi sensor ponsel yang terdiri dari 48MP, 8MP, 2MP, 2MP dan kamera selfie 32MP. Kamera-kamera pada ponsel ini dilengkapi dengan peran AI yang menjanjikan fitur–fitur fotografi terbaru tersebut seperti AI Color Portrait yang mengkontraskan satu objek atau orang, Night Flare Portrait membuat objek terlihat menonjol di cahaya redup dan efek bokeh dibelakangnya, serta video AI Slow-motion pada 960FPS.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More