Buktikan Kamera Note20 Canggih, Samsung dan FFI Gelar Galaxy Movie Studio

Kamis, 08 Oktober 2020 - 04:53 WIB


Berangkat dari hal tersebut, Samsung percaya Galaxy Movie Studio merupakan platform yang tepat demi mengajak masyarakat, khususnya para sineas muda dan konten kreator untuk terus berkarya dan tetap produktif dalam kondisi yang penuh tantangan ini.

Pertama kali diluncurkan pada akhir 2019, tahun ini Samsung Galaxy Movie Studio mewujudkan misinya melalui kolaborasi bersama FFI. Mereka mengajak anak-anak muda membuat peluang baru di masa sulit ini dengan berkarya melalui kreasi video.



Berangkat dari kesamaan dalam misi dan semangat untuk mengembangkan potensi industri hiburan, Festival Film Indonesia mendukung misi untuk mengembangkan potensi kreatif konten kreator muda untuk membuat video bercerita seperti film.

“Kolaborasi kami bersama Samsung Electronics Indonesia merupakan salah satu wujud semangat FFI untuk melatih talenta muda Indonesia menjadi kreator film. Dan Samsung yang kami kenal sebagai salah satu produsen smartphone dengan fitur yang mumpuni dapat dimanfaatkan para talenta muda membuat movie-like video," timpal ukman Sardi, Ketua Komite Festival Film Indonesia.

Dikatakannya, inovasi Samsung dapat dioptimalkan dalam kondisi saat ini untuk berkreasi. Juga dapat menjadi peluang untuk mereka melatih diri menjadi sineas Indonesia yang berbakat.



"Hadirnya Galaxy Movie Studio yang berkolaborasi dengan cerita sinema workshop dari FFI menjadi upaya kami memberikan akses, wawasan, dan ilmu yang dapat langsung mereka praktikan melalui pelatihan khusus sehingga mereka dapat mengoptimalkan fitur canggih dari smartphone seperti Galaxy Note20 maupun Galaxy S20 untuk membuat video berkualitas layaknya sebuah film pendek,” tutur Lukman Sardi.

Samsung Galaxy Movie Studio berkolaborasi dengan Cerita Sinema FFI akan membuka empat kelas online workshop yang memberikan kesempatan mempelajari lebih dalam seluruh proses dari pembuatan film. Mulai dari workshop penulisan naskah yang akan dimentori oleh Gina S Noer, workshop pra-produksi yang akan dimentori Lala Timothy, workshop produksi yang akan dimentori oleh Yandy Laurens, hingga pascaproduksi yang juga termasuk tahap distribusi yang akan dimentori oleh Ernest Prakasa.



Untuk mendukung aktivitas tersebut, Galaxy Movie Studio diperkuat oleh fitur-fitur inovatif dari Samsung Galaxy Note20 dan Note20 Ultra yang bekerja secara kolaboratif untuk menghasilkan konten video terbaik. Di antaranya, S Pen, fitur kamera canggih, Pro Grade Video, Perekaman Video dengan Kualitas 8K, Multi Source Microphone, hingga all day battery yang mampu melancarkan proses produksi hingga distribusi movie-like video.

"Galaxy Movie Studio akan diadakan mulai pertengahan bulan Oktober hingga awal Desember 2020," sebut Miranda. (Baca juga: Polda Metro Siapkan Pasukan Cadangan Antisipasi Demo UU Cipta Kerja )
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More