Rumah.com Luncurkan Kampanye Cerita Rumah untuk Menginspirasi Milenial

Rabu, 07 Oktober 2020 - 00:07 WIB
Data Rumah.com Consumer Sentiment Study ini berdasarkan survei berkala yang diselenggarakan dua kali dalam setahun oleh Rumah.com bekerja sama dengan lembaga riset Intuit Research, Singapura. Hasil survei kali ini diperoleh berdasarkan 1.007 responden dari seluruh Indonesia yang dilakukan pada bulan Januari-Juni 2020.

"Survei dilakukan oleh Rumah.com untuk mengetahui dinamika yang terjadi di pasar properti di Tanah Air," tambahnya. (Baca juga: Galaxy A72 Disiapkan sebagai Ponsel Samsung Pertama dengan Penta Kamera )

Dalam proses pencarian rumah, Eunike juga membekali dirinya dengan informasi penting seperti panduan membeli rumah yang ada di Rumah.com. “Saya mencari info bagaimana proses surat-surat rumah, proses KPR, agar lebih yakin apa yang harus diteliti. Saya melakukannya dengan cara browsing di situs Rumah.com dan langsung tanya-tanya ke bank juga. Selain itu target saya mencari rumah di kawasan pinggiran, seperti di Bogor,” papar Eunike.

Portal properti, media sosial, pameran properti, dan brosur memang masih menjadi sumber utama informasi tentang properti. Hal ini juga sejalan dengan hasil Rumah.com Consumer Sentiment Study H2 2020, yakni 79% responden mendapatkan informasi properti dari portal properti, 67% responden lainnya mengetahui dari media sosial, 63% responden melihat pameran properti, dan 62% responden membaca dari brosur.

Pilihan Eunike membeli rumah di Cilebut, Bogor, cukup tepat karena harganya lebih terjangkau bagi konsumen. Berdasarkan data Rumah.com Indonesia Property Market Index Q3 2020, kawasan Bogor adalah salah satu wilayah yang banyak diincar oleh pembeli dari kalangan menengah dan menengah bawah di wilayah penyangga Jakarta.

"Karena harganya relatif rendah, namun memiliki sarana transportasi yang lebih memadai dan lebih beragam. Median harga rumah tapak di kawasan Bogor mencapai Rp8,7 juta per meter persegi," sebut Marine.

Data Rumah.com Indonesia Property Market Index ini memiliki akurasi yang cukup tinggi untuk mengetahui dinamika yang terjadi di pasar properti di Indonesia. Sebab dihasilkan dari analisis 400.000 listing properti dijual dan disewa dari seluruh Indonesia. (Baca juga: Masalah Honorarium Panpel Asian Games 2018 Jangan Sampai Salah Alamat )
(iqb)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More