5 Hewan Endemik China yang Mengejutkan, Salah Satunya Panda Raksasa
Rabu, 12 Maret 2025 - 14:50 WIB
Kucing gunung China (Felis bieti) adalah salah satu spesies kucing liar langka di China. Kucing ini hanya ditemukan di daerah pegunungan tinggi di wilayah barat dan barat daya China, terutama di provinsi Qinghai, Sichuan, dan Tibet.
Kucing gunung china punya ukuran tubuh sedang dengan panjang sekitar 90 cm beserta ekornya. Bulunya berwarna cokelat kekuningan atau abu-abu pucat dengan garis samar di kaki dan ekor yang tebal.
Warna bulunya itu dapat membantu mereka berkamuflase di lingkungan pegunungan yang berbatu dan bersalju. Satu ciri khasnya, kucing gunung China memiliki telinga tanpa tanda hitam yang membedakannya dari kucing liar lainnya.
Meski secara alami berada di puncak rantai makanan di habitatnya, kucing gunung China menghadapi ancaman dari perburuan liar dan perusakan habitat akibat aktivitas manusia. Menurut Daftar Merah IUCN, populasi total kucing gunung China diklasifikasikan sebagai Rentan (VU) dan jumlahnya saat ini terus menurun.
3. Ili Pika
Ili pika (Ochotona iliensis) merupakan spesies mamalia endemik China. Mereka khususnya berasal dari pegunungan Tian Shan di provinsi Xinjiang, Cihna barat laut.
Ili pika pertama kali ditemukan pada tahun 1983 oleh seorang ilmuwan China bernama Li Weidong. Namun, karena keberadaannya sangat langka dan sulit ditemukan, hewan ini sering disebut sebagai salah satu mamalia paling misterius di dunia.
Pada penampilannya, ili pika memiliki tubuh kecil menyerupai kelinci bertelinga pendek. Bulunya berwarna cokelat keabu-abuan dengan pola yang membantu mereka berkamuflase di lingkungan berbatu.
Lihat Juga :
tulis komentar anda