Terungkap Kekhawatiran Terbesar Pada Samsung Galaxy Note20 Ultra

Sabtu, 15 Agustus 2020 - 14:01 WIB
Layar lebar dan tebalnya tonjolan kamera pada Samsung Galaxy Note20 Ultra mendapat kritik dari awak media asing. Foto/Muh Iqbal M/SINDOnews
SEOUL - Samsung Galaxy Note20 Ultra sudah dikenalkan Samsung pada bulan ini. Sejumlah awak media tengah menguji kemampuan perangkat . (Baca juga: Kalahkan Galaxy S20 Ultra, Kamera Xiaomi Mi 10 Ultra Dipuji DxOMark )

Sebelum tinjauan itu keluar, ada satu hal yang bisa langsung ditangkap oleh para awak media. Yakni, besarnya fisik dari Samsung Galaxy Note20 Ultra, sebagai model teratas.

Laman Phone Arena mengutarakan, jika konsumen memiliki kebiasaan membawa ponsel di saku maka ukuran dari Galaxy Note20 Ultra ini harus menjadi perhatian.

Di atas kertas, Note20 Ultra hanya sedikit lebih besar dari Note10 Plus yang sudah sangat besar tahun lalu. Namun pada kenyataannya, karena tonjolan kamera yang besar, dimensi yang lebih besar, sedikit penambahan ketebalan dan bobot, secara keseluruhan terasa bahwa Note baru secara signifikan lebih besar.



Tahun lalu publik seluler masih memiliki Note berukuran kecil sebagai pilihannya. Namun tahun ini kita tidak lagi memilikinya. Sepertinya Note10 keluaran tahun lalu masih merupakan perangkat yang lebih unggul dibandingkan Note20 yang lebih baru -meskipun Note10 harganya jauh lebih murah, memiliki penyimpanan dua kali lipat. (Baca juga: Kader Senior PDIP Tolak Usung Bobby - Aulia, Siap Menangkan Akhyar )

Layar lebar pada Note baru, ditambah baterainya yang sedikit lebih besar dari sebelumnya dan modul kamera lebih besar dengan zoom jarak jauh, patut diapresiasi. Tapi Samsung perlu dikritik karena telah melampaui batas ukuran bagi banyak orang.
(iqb)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More