8 Game Terlaris Rockstar, GTA Masih Merajai

Kamis, 07 Desember 2023 - 16:22 WIB

7. GTA: Liberty City Stories (8 Juta Copy)



Selanjutnya adalah GTA: Liberty City Stories, yang menjadi salah satu yang terlaris. GTA: Liberty City Stories merupakan keluaran ke-9 dari seri Grand Auto Theft yang awalnya dirilis untuk PlayStation 2 dan PSP.

GTA: Liberty City Stories menjadi game pertama yang dirilis untuk perangkat genggam. Pada tahun pertama peluncurannya, Grand Theft Auto: Liberty City Stories terjual satu juta kopi, dengan versi PSP terjual dengan sangat baik. Hingga saat ini, game tersebut terjual 8 juta kopi.

6. GTA III (14,5 Juta Copy)



Grand Theft Auto III merupakan game terlaris di Amerika Serikat pada tahun 2001. Game ini terjual 2 juta unit sejak pertama kali dirilis.

Sekuelnya juga berhasil terjual lebih banyak pada tahun berikutnya. Secara keseluruhan, game ini meraih keberhasilan yang signifikan dengan total penjualan mencapai 14,5 juta unit.

Selain sukses secara ekonomi, game ini mendapat apresiasi sebagai salah satu karya terbaik dalam sejarah gaming. Namun, kontroversi muncul terutama terkait representasi kekerasan dan tema lain dalam permainan tersebut. Meski begitu, game ini terbilang cukup populer.

5. Red Dead Redemption (15 Juta Copy)



Sebagai pendahulu Red Dead Redemption 2, game ini membawa pemainnya ke era barat liar yang tak terlupakan. Dengan karakter utama bernama John Marston, permainan ini menawarkan pengalaman yang mengasyikkan di padang gurun Amerika yang liar.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More