Nintendo Rilis Aplikasi Game Smartphone

Senin, 16 Februari 2015 - 14:16 WIB
Nintendo Rilis Aplikasi Game Smartphone
Nintendo Rilis Aplikasi Game Smartphone
A A A
KYOTO - Perusahaan multinasional Nintendo, akhirnya mulai merilis game ke perangkat mobile. Sebuah aplikasi mobile, bernama Mii App untuk smartphone.

Melalui aplikasi itu, pengguna smartphone dapat menikmati beberapa game Nintendo yang belum ada di perangkatnya. Dalam sebuah wawancara dengan Nikkei melalui IGN, Presiden Nintendo, Satoru Iwara mengungkapkan, bahwa perusahaan tengah mengerjakan aplikasi mobile.

"Aplikasi ini sebuah permainan, Nintendo IP yang akan tersedia seperti karakter Mii. Semacam aplikasi sosmed. Rencana itu akan direalisasikan pada 2015," ujarnya seperti dikutip dari Ubergizmo, Senin (16/2/2015).

Menurut Iwata, sebagai contoh, beberapa konsol game Nintendo menggabungkan Mii, yang menciptakan avatar digital untuk mewakili karakter pemain. Tentu ini akan menyenangkan bagi pemain, menggunakan karakter Mii mereka sebagai ikon di media sosial.

"Aplikasi ini sebenarnya telah ada setahun lalu. Namun saat itu waktunya belum tepat untuk kami diumumkan, karena kami masih ingin mengembangkan aplikasi permainan," ungkapnya.

Hal ini tampaknya sejalan dengan strategi mobile Nintendo yang menggunakan ponsel untuk mempromosikan game dan waralaba perusahaan. Misalnya permainan ponsel Puzzle & Dragons dengan menggunakan karakter Mario, yang hanya untuk mempromosikan Mario. Dengan aplikasi Mii App, pengguna smartphone akan dapat memainkan beberapa game, seperti Super-Smash Brosh, Zelda, Mario, Pokemon, dan lainnya.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.8092 seconds (0.1#10.140)