Sharp Targetkan Pertumbuhan Penjualan 115%

Minggu, 18 Januari 2015 - 21:41 WIB
Sharp Targetkan Pertumbuhan...
Sharp Targetkan Pertumbuhan Penjualan 115%
A A A
BOGOR - PT Sharp Electronics Indonesia (SEID) telah merancang strategi bisnis pada 2015 dengan menargetkan pertumbuhan penjualan sebesar 115% untuk semua produk.

National & Sales General Manager SEID, Andry Ady Utomo mengemukakan, untuk mempertahankan posisi terhadap konsumen Indonesia, SEID telah merancang strategi dan ditargetkan mencapai pertumbuhan maksimal pada tahun ini.

"Kita positif dan optimis strategi pada 2015, akan menargetkan pertumbuhan penjualan, harus growth mencapai 115%, angka yang cukup besar," ujarnya dalam acara Sharp Press Gathering di Leuwimalang, Cisarua, Bogor, Minggu (18/1/2015).

Andry mengungkapkan, caranya dengan pasang target produksi 1,5 juta untuk lemari es, 1 juta unit mesin cuci, 1 juta unit AC, dan 1 juta panel TV dalam setahun penjualan.

"Kami ingin berkontribusi dengan menghadirkan produk-produk unggulan kepada konsumen, terlebih pabrik kami juga di Kerawang sudah siap mendistribusikan," paparnya.

Dia menambahkan, 2014 menjadi tahun penuh tantangan bagi industri elektronik, pasar lesu, dan depresiasi rupiah.

"Memang 2014 kemarin susah untuk berjualan elektronik, karena mengalami penurunan dan susah sekali, posisi market minus growth," ungkapnya.

Salah satu faktor utama adalah nilai rupiah yang anjlok, saat dolar AS (USD) naik, rupiah turun. Belum lagi masalah global ekonomi, dan pergantian pemerintah.

Menurut Andry, mestinya tahun kemarin bagus, tapi untuk pangsa pasar penjualan elektronik meleset. Bisnis market share (pangsa pasar) Sharp agak turun pada 2014, yakni sekitar 22,2%, terutama produk LCD TV.

"Kondisi ekonomi memang enggak terlalu baik pada 2014, tapi Sharp tetap akan mempertahankan market share 2015," tandasnya.
(dmd)
Berita Terkait
Sharp Indonesia Berhasil...
Sharp Indonesia Berhasil Meraih Dua Penghargaan Sekaligus
Sharp Siap Kenalkan...
Sharp Siap Kenalkan 4 Produk Baru Canggih di CES 2023
Sharp Indonesia Raih...
Sharp Indonesia Raih Penghargaan Bergengsi untuk Tingkat Kepuasan Pelanggan
Wow, Sharp Aquos Ternyata...
Wow, Sharp Aquos Ternyata Sudah Berusia 20 Tahun
Serius Garap Pasar Notebook,...
Serius Garap Pasar Notebook, Sharp Akan Hadirkan Produk di Bawah Harga Rp7 Juta
250 Unit AC Sharp Buatan...
250 Unit AC Sharp Buatan Indonesia Dikirim ke Konsumen, Target Berikutnya Asia
Berita Terkini
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Sabtu 10 April 2025, Klaim Sekarang!
9 jam yang lalu
Spesies Serangga Baru...
Spesies Serangga Baru Ditemukan, Dinamai Singapura
9 jam yang lalu
Ilmuwan China Bikin...
Ilmuwan China Bikin Memori Tercepat di Dunia Poxiao: Tembus 400 Pikodetik, Bikin AI Berpikir Secepat Manusia
13 jam yang lalu
NEC Raih Standar Emas...
NEC Raih Standar Emas Perlindungan Data, Jaga Keamanan Informasi dari Penjahat Siber
14 jam yang lalu
5 Alasan Menggunakan...
5 Alasan Menggunakan GoPay Games untuk Top Up Game Online
20 jam yang lalu
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Keberadaan Alien
1 hari yang lalu
Infografis
Donald Trump Kembali...
Donald Trump Kembali Memperpanjang Batas Waktu Penjualan TikTok
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved