Microsoft Surface Dijadikan Penyangga iPad

Kamis, 06 November 2014 - 09:37 WIB
Microsoft Surface Dijadikan...
Microsoft Surface Dijadikan Penyangga iPad
A A A
WASHINGTON - Sebuah peristiwa unik terjadi yang menggambarkan iPad masih lebih diminati dibandingkan Microsoft Surface, dengan dijadikan sebagai penyangga.

Dilansir dari Geek, Kamis (6/11/2014), sebuah siaran langsung yang ditayangkan CNN dengan tema Pemilu, terlihat seorang komentator menggunakan tablet Surface sebagai penyangga, untuk menutupinya yang telah menggunakan iPad.

Dari tayangan itu terlihat, tablet Survace berwarna perak berposisi horizontal selama acara berlangsung. Namun sang Komentator tidak menggunakannya, dan justru sibuk membuka iPad yang diposisikan terselip di balik Surface Pro.

Dari peristiwa ini terlihat, tablet Microsoft tidak terlalu diminati sebagai alat peraga oleh komentator tersebut.

Kondisi ini mengingatkan pada kesepakatan sponsor Microsoft dengan NFL senilai USD400 juta atau sekitar Rp4,86 juta. Kesepakatan itu berisi semua pelatih dan pemain diberikan tablet Surface Pro.

Sayang, secara konsisten justru komentator memilih menggunakan iPad, meskipun NFL tidak memiliki kerja sama dengan Apple.

Kondisi ini memang tidak datang sebagai kejutan, tapi jika seseorang telah menggunakan iPad, mereka akan sulit beralih ke Surface Pro 3. Sehingga salah satu menjadi hal terpenting adalah cara pemasaran yang tepat harus dilakukan oleh Microsoft.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1173 seconds (0.1#10.140)