Microsoft Rilis Perangkat Cerminkan Layar Mobile di TV

Rabu, 24 September 2014 - 10:51 WIB
Microsoft Rilis Perangkat...
Microsoft Rilis Perangkat Cerminkan Layar Mobile di TV
A A A
WASHINGTON - Microsoft memperkenalkan perangkat yang dapat mencerminkan apa yang bisa dilihat di tablet atau ponsel di televisi.

Seperti dilansir dari Japantoday, Rabu (24/9/2014), perusahaan raksasa asal Amerika Serikat (AS) itu akan meluncurkan Microsoft Wireless Display Adaptor.

Alat tersebut berukuran sekecil driver yang dihubungkan ke HDMI dan port USB di televisi. Kemudian secara nirkabel terhubung dengan tablet, komputer atau smartphone yang menjalankan perangkat lunak Miracast.

Beberapa perusahaan telah membuat perangkat Miracast dapat plug-in dengan televisi.

"Dengan Adaptor Wireless Display, saya tidak perlu khawatir mendapatkan semua orang meringkuk di sekitar perangkat," ucap perwakilan Microsoft, Brandon LeBlanc dalam sebuah posting di blog.

Dia menambahkan, semua konten yang ada termasuk audio, dapat dengan mudah di-share ke layar lebar.

Adaptor tersebut tersedia di toko online Microsoft untuk pesanan di AS dan Kanada dibanderol seharga USD60 atau sekitar Rp718 ribu. Rencananya Microsoft Wireless Display Adaptor akan dirilis pada Oktober depan.

Google meluncurkan Chromecast "dongle" pada Juli tahun lalu dengan harga USD35 atau bernilai RP419 ribu.
Chromecast dapat dihubungkan ke televisi sehingga seseorang dapat mengatur konten secara streaming langsung dari internet cloud dengan menggunakan smartphone atau tablet.

Sebaliknya, adaptor Microsoft dapat menayangkan apa yang ada dalam perangkat lunak mobile di televisi.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0331 seconds (0.1#10.140)