Lensa Sony QX30 dan QX1 untuk Fotografi Smartphone

Kamis, 04 September 2014 - 17:12 WIB
Lensa Sony QX30 dan...
Lensa Sony QX30 dan QX1 untuk Fotografi Smartphone
A A A
TOKYO - Kualitas kamera smartphone jaman sekarang tak kalah kualitasnya dengan kamera digital sesungguhnya. Namun tidak semua smartphone memiliki kualitas bagus. Biasanya hanya kamera kelas menengah keatas yang hasilnya mumpuni.

Meskipun ada keterbatasan dalam fitur yang menunjang fotografi, ada kabar gembira bagi Anda yang mencintai fotografi menggunakan smartphone. Karena Sony baru saja merilis dua lensa kamera terbaru, yakni QX30 dan QX1.

Sony QX30 mempunyai kemampuan optical zoom 30x. Sangat cocok untuk mengabadikan saat melihat pertandingan sepak bola karena mempunyai ukuran 24-720mm f/3.5-6.3.

Mempunyai sensor Exmor CMOS 20.4MP 1/2,3 inci. Lensa mempunyai range ISO hingga 12800 dan mendukung video 1080/60p. Hasil jepretan bisa disimpan baik di smartphone atau microSD serta bisa ditransfer menggunakan konektivitas WiFi.

Mengunakan baterai replacable mampu menjepret 200 gambar atau merekam video HD berdurasi 45 menit. Pengisian baterai bisa melalui micro USB. Bila tertarik, Anda harus merogoh USD350 atau sekitar Rp4.1 juta.

Sony QX30Sony QX1

Sedangkan untuk Sony QX1 mendukung E-mount sehingga lensanya bisa diganti. Tentunya kualitasnya lebih baik dibanding saudaranya yaitu QX30. Lensa menggunakan sensor APS-C 20.1MP seperti yang biasa dijumpai pada sebuah kamera DSLR.

Sony QX1 mempunyai fitur hampir sama dengan kamera mirrorless Sony. Range ISO hingga 16000, mendukung video 1080/30p, mode advance shooting dan bisa format gambar RAW.

Dilengkapi juga dengan flash pop-up untuk pencahayaan bila diperlukan. Baterai lensa bisa bertahan untuk 440 kali jepretan. Sedangkan bila digunakan merekam video berdurasi 150 menit. Harganya USD400 atau sekitar Rp4.7 juta.
(dol)
Berita Terkait
Spesifikasi Kamera 8K...
Spesifikasi Kamera 8K Milik Liga Spanyol
Fakta Tentang Kamera...
Fakta Tentang Kamera Leica Produksi 1948 yang Terjual Seharga Rp14 Miliar
Pasar Kamera Digital...
Pasar Kamera Digital Terpuruk, Bagaimana Prediksi 2020?
Takluk dengan Serangan...
Takluk dengan Serangan Smartphone, Olympus Tutup Bisnis Kamera
Kamera Tercepat di Dunia,...
Kamera Tercepat di Dunia, Rekam Triliunan Frame per Detik
Kamera Seukuran Sebutir...
Kamera Seukuran Sebutir Beras Dilengkapi Sensor Canggih Diperkenalkan
Berita Terkini
Ilmuwan Temukan Olo...
Ilmuwan Temukan Olo Warna Baru yang Belum Dilihat oleh Manusia
1 jam yang lalu
Daftar Aplikasi Goblok...
Daftar Aplikasi Goblok di Play Store, Nomor 2 Paling Banyak di Download
2 jam yang lalu
Lempeng Tektonik Berubah...
Lempeng Tektonik Berubah Drastis, Riset Klaim India Mulai Terbagi Jadi Dua
4 jam yang lalu
Mengikuti Selera Pasar...
Mengikuti Selera Pasar dan Tren Kuliner, LG InstaView Tampilkan Kemewahan dan Kepraktisan
4 jam yang lalu
Apple Pindahkan produksi...
Apple Pindahkan produksi iPhone untuk Pasar AS ke India
5 jam yang lalu
Cara Mengunci Aplikasi...
Cara Mengunci Aplikasi di HP Infinix, Penting Dipahami!
13 jam yang lalu
Infografis
Dokumen CIA Prediksi...
Dokumen CIA Prediksi Siapa Pemenang Perang India dan Pakistan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved