Microsoft Hapus 1.500 Aplikasi Menyesatkan

Kamis, 28 Agustus 2014 - 21:01 WIB
Microsoft Hapus 1.500...
Microsoft Hapus 1.500 Aplikasi Menyesatkan
A A A
WASHINGTON - Raksasa Microsoft tampaknya mulai lebih waspada terhadap berkembangnya Wondows Phone Store. Salah satu wujud nyata dari tindakannya, yakni penghapusan 1.500 aplikasi yang dianggap dapat "menyesatkan".

Dilansir dari Phonearena, Kamis (28/8/2014), langkah ini dipilih Microsoft agar tidak mengalami kejadian buruk seperti beberapa waktu lalu, terhadap pengguna platform yang berujung di meja hijau. Perusahaan asal negeri Paman Sam ini telah menempatkan tiga perubahan, untuk membantu menghilangkan aplikasi "menyesatkan" yang dapat merugikan pelanggan.

Nama aplikasi sekarang harus jelas dan akurat mencerminkan fungsi aplikasi itu sendiri. Sekarang aplikasi akan terdaftar dalam kategori berdasarkan fungsi aplikasi, dan tujuannya. Terakhir, Microsoft menghilangkan ikon yang terlihat serupa yang digunakan oleh aplikasi yang berbeda.

Ketiga perubahan baru tersebut diharapkan dapat mencegah pengembang dari mengambil keuntungan dari aplikasi populer lain, untuk menarik pembeli.

Peraturan baru ini juga berlaku pada Windows Phone Store dan untuk aplikasi yang telah diperbarui. Microsoft sedang mengkaji Windows Phone Store, mencari aplikasi yang dianggap tidak memenuhi "persyaratan sertifikasi" akan dimodifikasi.

Microsoft mengatakan, bahwa sebagian besar pengembang aplikasi tidak direvisi, karena aplikasi mereka bisa memenuhi syarat di bawah aturan baru.

Microsoft mengatakan, akan mengembalikan dana kepada nasabah yang membeli sebuah aplikasi jika judulnya dinilai "menyesatkan". Hingga saat ini proses review masih berlangsung, dan bagi mereka yang bermasalah dengan aplikasi, dapat melaporkannya ke Microsoft.
(dyt)
Berita Terkait
Kurang Nendang, Peramban...
Kurang Nendang, Peramban Microsoft Edge Dibekali Dua Fitur Baru
Microsoft Luncurkan...
Microsoft Luncurkan Versi Terbaru Teams, Ini Fitur-fiturnya
10 Cara Mengatasi Microsoft...
10 Cara Mengatasi Microsoft Excel Tidak Bisa Dibuka, Mudah Diikuti!
Microsoft Siap Mengakhiri...
Microsoft Siap Mengakhiri Aplikasi Paint 3D pada November 2024
Biar Tidak Ganggu, Ini...
Biar Tidak Ganggu, Ini Cara Cepat Menghilangkan Garis Merah di Word
Tiba-tiba Mati, Microsoft...
Tiba-tiba Mati, Microsoft Lakukan Investigasi
Berita Terkini
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
3 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
7 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
12 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
14 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
15 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
17 jam yang lalu
Infografis
Pemerintah Bakal Hapus...
Pemerintah Bakal Hapus Pertalite dan Pertamax dari SPBU
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved