Notebook Dell Meledak Saat Digunakan Main Game

Sabtu, 05 Juli 2014 - 18:32 WIB
Notebook Dell Meledak...
Notebook Dell Meledak Saat Digunakan Main Game
A A A
PHILADELPHIA - Dell memiliki sedikit mimpi buruk, ketika produknya tiba-tiba meledak dan terbakar saat digunakan bermain game. Kemalangan ini terjadi pada seorang nenek berusia 72 tahun bernama Loretta Luff.

Kejadiannya ketika Luff sedang asyik bermain game Spider Solitaire dengan notebook Dell Inspiron miliknya, tak lama, laptop tersebut meledak. Bahkan serpihan komponennya mengenai wajah, dada dan lengannya.

Seperti dilansir dari Geek, Sabtu (5/7/2014), Luff mengatakan notebook digunakan bermain game sekitar 30 menit. Ditengah asyiknya bermain game, tiba-tiba tecium aroma terbakar dari notebooknya. Tidak berselang lama baterai notebook akhirnya meledak.

Ledakan baterai sempat menimbulkan api cukup besar. Bahkan karpet dan kabel jumper terbakar akibat ledakan notebook itu. Belum diketahui penyebab meledaknya laptop ini. Pihak pemadam kebakaran beserta Dell sendiri tengah melakukan investigasi terkait meledaknya notebook ini.

Hal ini bisa disebabkan oleh berbagai hal. Namun, Luff menyatakan baterai di Dell Inspiron miliknya telah diganti 3 tahun sebelumnya, namun tidak bisa mengkonfirmasi apakah itu merupakan baterai orisinil Dell.
(dol)
Berita Terkait
Komponen Laptop Dell...
Komponen Laptop Dell Latitude 5000 Ini Terbuat dari Bahan Daur Ulang
Dell Inspiron 7391 Black...
Dell Inspiron 7391 Black Edition: Ada Pena di Engselnya, Bisa Jadi Tablet dan Laptop
Laptop dan PC 2021 Sudah...
Laptop dan PC 2021 Sudah Pakai Kecerdasan Buatan dan Machine Learning
Dell PHK 6.650 Karyawan...
Dell PHK 6.650 Karyawan Karena Penjualan Komputer Anjlok
Bekerja Secara Hybrid...
Bekerja Secara Hybrid Jadi Tren, Dell Berikan 3 Tips untuk Perusahaan
Canggih, PC ”Zaman...
Canggih, PC Zaman Now Sudah Pakai Teknologi Kecerdasan Buatan
Berita Terkini
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
5 jam yang lalu
Saham Perusahaan Teknologi...
Saham Perusahaan Teknologi AS Anjlok Imbas Tarif Trump
6 jam yang lalu
Apple Siapkan Perangkat...
Apple Siapkan Perangkat Andalan untuk Gantikan iPhone
6 jam yang lalu
Hypernet dan Huawei...
Hypernet dan Huawei Jalin Kemitraan Strategis untuk Pemberdayaan Digital UKM
16 jam yang lalu
Jawaban Kenapa Kucing...
Jawaban Kenapa Kucing Berwarna Oranye Punya Banyak Kelebihan Akhirnya Terungkap
18 jam yang lalu
Cumi-cumi Raksasa Dipertontonkan...
Cumi-cumi Raksasa Dipertontonkan Hidup-hidup untuk Pertama Kalinya
19 jam yang lalu
Infografis
Tips Sehat supaya Asam...
Tips Sehat supaya Asam Urat Tidak Ganggu saat Mudik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved