Penjualan iPhone 5s di Jepang Merosot 85%

Sabtu, 31 Mei 2014 - 13:56 WIB
Penjualan iPhone 5s...
Penjualan iPhone 5s di Jepang Merosot 85%
A A A
TOKYO - BCN, sebuah perusahaan survei penjualan smartphone di Jepang mengatakan, bahwa penjualan unit Apple iPhone 5s secara mengejutkan turun 85% pada April 2014.

Dilansir dari Phonearena, Sabtu (31/5/2014), pada Maret Apple tercatat menjual sebanyak 3,9 juta unit model andalannya di Jepang. Angka itu menurun tajam menjadi 570.000 unit pada bulan lalu.

Apple iPhone 5c tidak lebih baik dari iPhone 5s, penjualan di Jepang merosot sebanyak 65%, dari 430.000 unit pada Maret, menjadi 150.000 pada April.

Salah satu alasan penurunan penjualan iPhone di Jepang sebanyak 5-8% disebabkan oleh pajak penjualan yang mulai berlaku pada 1 April. Secara total penjualan iPhone bertambah hingga 1,8 juta unit pada Januari dan Februari. Namun merosot ke 700.000 unit pada April menyusul kenaikan pajak penjualan.

Selama kuartal pertama, 8 juta unit Apple iPhone yang dijual di Jepang, 18% dari total penjualan global sebanyak 43,7 juta unit dalam periode tiga bulan.

Di klasemen penjualan KKDI di Jepang hingga akhir 25 Mei, Apple iPhone 5s 16GB berada di posisi tertinggi, walaupun sebelumnya sempat turun dari posisi keempat ke posisi delapan di minggu sebelumnya. Dua smartphone dengan penjualan tertinggi di Jepang minggu ini adalah model Sony Xperia.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0912 seconds (0.1#10.140)