Kamera smartphone bisa secanggih profesional

Jum'at, 02 Mei 2014 - 09:12 WIB
Kamera smartphone bisa...
Kamera smartphone bisa secanggih profesional
A A A
Sindonews.com - Fungsi smartphone semakin berkembang, salah satunya sebagai pengganti kamera standar. Sayang masih banyak keterbatasan untuk menyajikan fotografi canggih dan videografi.

Seperti dilansir BGR, Jumat (2/5/2014) para desainer kamera smartphone menyadari keterbatasan tersebut. Namun para mantan teknisi iPhone ingin kreasi terbaru mereka menyatu pada portabel smartphone. Penemuan baru mereka disebut CENTR, kamera video portabel menjangkau 360 derajat. Dapat merekam liburan keluarga, perjalanan ke luar negeri atau bahkan film berikutnya dengan tampilan berbeda.

Pada halaman proyek Kickstarter, tim mengklaim bahwa kamera dengan kemampuan yang sama dihargai lebih dari USD1000 dan menggunakan perangkat lunak tambahan. Tapi CENTR dibanderol USD399.

Kamera smartphone ini memungkinkan pengguna memegang perangkat tanpa menutupi kamera. Perangkat itu juga mudah untuk dibuka untuk mengganti baterai.

Teknologi dalam kamera CENTR telah diuji secara menyeluruh oleh penguji beta dan jaringan televisi. Tim akan menyelesaikan uji sertifikasi pada Januari tahun depan, dan disusul dengan produksi massal pada Februari.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1255 seconds (0.1#10.140)