Sigma rilis lensa dock USB untuk Sony dan Pentax

Selasa, 15 April 2014 - 15:50 WIB
Sigma rilis lensa dock...
Sigma rilis lensa dock USB untuk Sony dan Pentax
A A A
Sindonews.com - Berita baik bagi pengguna Sony dan Pentax, kini bisa menggunakan dock USB yang memudahkan langkah untuk melakukan update ataupun pengaturan fokus pada lensa. Dulunya fitur ini hanya pada kamera Nikon, Canon serta Sigma.

Ini semua karena lensa terbaru dari Sigma yang kompatibel dengan dock USB. Keberadaan lensa Sigma terbaru ini baru saja dirilis secara resmi termasuk di antaranya adalah lensa 50mm f/1.4. Langkah ini untuk memperluas portofolio produk lensa Sigma.

Seperti yang dilansir lewat Softpedia, Selasa (15/4/2014) lensa ini akan mulai dilempar dipasaran mulai 25 April mendatang.

Bagi pengguna Pentax K-mount tidak perlu khawatir, lensa terbaru milik Sigma sangat kompetibel diantaranya 30mm F1.4 DC HSM “Art”, 35mm F1.4 DG HSM “Art,” 17-70mm F2.8-4 DC HSM “Contemporary,” 18-35mm F1.8 DC HSM “Art” dan 18-200mm F3.5-6.3 DC Macro OS HSM “Contemporary.”

Sigma juga merilis versi baru 1.2.0 dari software Sigma Optimization Pro. yang rencanannya akan diluncurkan 18 April mendatang. Dalam paket ini termasuk profil untuk Sigma 50 f/1.4 lensa Art DG HSM baru yang dibandrol USD949.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1099 seconds (0.1#10.140)