Pembaruan Google Maps Dapat Hilangkan Menu Samping

Rabu, 18 Desember 2019 - 00:01 WIB
Pembaruan Google Maps...
Pembaruan Google Maps Dapat Hilangkan Menu Samping
A A A
MENLO PARK - Satu hal yang sangat dihargai oleh pengguna Android ialah keinginan Google yang terus meningkatkan aplikasi-aplikasinya. Begitu pun dengan Google Maps yang baru saja menerima pembaruan terbaru dari perusahaan yang berpusat di Montain View ini.

Terlihat oleh elAndroidelibre melalui Android Police, User Interface (UI) Google Maps terbaru dapat menghilangkan menu samping. Selain itu, men-swipe ke kanan dari tepi kiri juga tidak akan lagi memunculkan menu samping, yang merupakan anugerah bagi mereka yang menggunakan gesture navigation pada Android 10.

Mengapa anugerah? karena membuka menu samping secara tidak sengaja dapat memicu gerakan kembali pada Android terbaru, dan menu tiga bar tidak lagi muncul di sisi kiri bilah pencarian.

Mengutip dari laman Phone Arena, Selasa (17/12/2019) tiga menu tab yang ditemukan di bagian bawah Google Maps yaitu Explore, Commuter, dan For You kini jadi lima termasuk Map, Commute, Saved, Post dan, Latest.

Setelah aplikasi Google Maps pengguna diperbarui ke UI baru, pengguna dapat menemukan pengaturan dan beberapa opsi lain yang ada di menu samping dengan mengetuk avatar. Natinya, sebuah kotak akan terbuka dan memungkinkan anda untuk mengganti akun yang ditautkan dengan aplikasi, mengaktifkan mode penyamaran, melihat pengaturan aplikasi dan masih banyak lagi.

Versi terbaru dari aplikasi Google Maps adalah 10.31.2, tetapi jika anda baru saja memperbarui aplikasi, tidak ada jaminan bahwa UI baru akan muncul. Maka dari itu pengguna harus menunggu karena ini merupakan pembaruan sisi server yang tidak dapat dipicu oleh pengguna Android. (Auza Asyani)
(wbs)
Berita Terkait
Google.org Umumkan Pendanaan...
Google.org Umumkan Pendanaan Edukasi AI dan Ketahanan Pangan untuk 6 juta Orang di Asia Tenggara
Komdigi dan Google Luncurkan...
Komdigi dan Google Luncurkan Google Play Protect untuk Keamanan Digital
Google Luncurkan 11.000...
Google Luncurkan 11.000 Beasiswa untuk Keterampilan Digital
Google Teratas dalam...
Google Teratas dalam Daftar Mobile Publisher pada Dua Bulan Awal di 2021
Google Meet Tambah Fitur...
Google Meet Tambah Fitur Baru untuk Persiapan Sebelum Pertemuan
Google Ikut Rayakan...
Google Ikut Rayakan Hari Valentine Lewat Doodle Hari ini
Berita Terkini
Chip Nubbin Siap Bawa...
Chip Nubbin Siap Bawa Manusia Masuk ke Dimensi Alam Tak Kasat Mata
13 menit yang lalu
Perplexity Tawarkan...
Perplexity Tawarkan AI kepada Samsung dan Lenovo
1 jam yang lalu
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
10 jam yang lalu
Saham Perusahaan Teknologi...
Saham Perusahaan Teknologi AS Anjlok Imbas Tarif Trump
10 jam yang lalu
Apple Siapkan Perangkat...
Apple Siapkan Perangkat Andalan untuk Gantikan iPhone
11 jam yang lalu
Hypernet dan Huawei...
Hypernet dan Huawei Jalin Kemitraan Strategis untuk Pemberdayaan Digital UKM
21 jam yang lalu
Infografis
Buah Lontar Memiliki...
Buah Lontar Memiliki Manfaat yang Sangat Baik untuk Menu Diet
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved