GoPro Hero 8 Black, Action Camera Terbaik!

Selasa, 08 Oktober 2019 - 08:40 WIB
GoPro Hero 8 Black,...
GoPro Hero 8 Black, Action Camera Terbaik!
A A A
GOPRO resmi merilis kamera aksi terbaru, Hero 8 Black, yang membawa sejumlah peningkatan dibanding pendahulunya, GoPro Hero 7. Apa saja perubahannya?

Memang butuh waktu lama bagi GoPro untuk mendengar keinginan konsumen. GoPro Hero 8 Black bisa dibilang memperbaiki banyak keluhan yang dirasakan pengguna setia mereka. Meski sedikit terlambat, paling tidak perubahan itu ada.

Dari desain,misalnya, Hero 8 Black memiliki bobot 14% lebih ringan daripada generasi sebelumnya. Sensor 12 MP sudah dilengkapi HDR sehingga lebih baik saat dipakai memotret dalam kondisi minim cahaya. Sebelumnya GoPro memang dikeluhkan karena kualitas low light-nya yang kurang baik dibandingkan kamera smartphone.

Selain itu, Hero 8 Black kompatibel dengan empat lensadigital untuk mempermudah pengguna memilih bidang tampilan yang ideal. Sebab, tidak semua pengguna selalu ingin mensyut dengan gambar fish eye yang cembung.

Maka itu, kini konsumen punya keleluasaan untuk memilih lensa SuperView (16 mm), Wide (16-34mm), Linear (19-39 mm), dan Narrow (27 mm), tergantung kebutuhan mereka, misalnya untuk nge-vlog bisa memakai moda Wide, sedangkan untuk merekam kegiatan aksi memakai lensa SuperView atau untuk mengambil gambar detail bisa menggunakan Linear atau Narrow.

Fitur lain yang diperbaiki adalah HyperSmooth yang sangat penting sekaligus fitur pembeda bagi GoPro di banding kompetitornya seperti DJI atau Yii. Fitur stabilisasi HyperSmooth 2.0 diklaim lebih baik dan lebih stabil diban ding versi sebelumnya. Artinya, ketika merekam kegiatan seperti berlari, bersepeda,atau olahraga ekstrem yang bergeraklain, hasil video tetap enak ditonton.

Untuk urusan audio, GoPro terbaru tersebut juga dibekali fitur Wind-Noise Reduction. Fungsinya untuk mengurangi suara angin atau noise lain, terutama jika pengambilan video dilakukan dengan kecepatan tinggi, misalnya diatas motor atau mobil.

Hero 8 Black juga sanggup bertahan di kedalaman air hingga 10 meter tanpa casing atau pelindung. Pembaruan lainnya adalah kemampuan merekam video dengan resolusi 4K dengan FPS yang lebih tinggi.

Sayangnya, walau Hero 8 Black terlihat menjanjikan, GoPro Inc justru memangkas targetpendapatan mereka pada 2019. Karena keterlambatan produksi Hero 8, alhasil saham mereka merosot hingga 19%.

Sebab, seharusnya Hero 8 Black dirilis pada kuartal ketiga, bukan keempat seperti sekarang. Lantaran terlambat, penjualan yang diharapkan tidak sebesar sebelumnya, apalagi Hero 8 Black baru akan dirilis pada pertengahan Oktober 2019.

Meski demikian, GoPro tetap menargetkan pertumbuhan tahunan mereka meningkat 6-9% dari yang seharusnya 9-12%. Selama 2019, Go Pro meramalkan dapat meraih pendapatan antara USD1,22 miliar dan USD1,25 miliar dari sebelumnya USD1,25 miliar-USD1,28 miliar. (Danang Arradian)
(nfl)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3325 seconds (0.1#10.24)