Xiaomi Kembangkan Handphone Pertama Perekaman video 8K Pada 30fps

Jum'at, 27 September 2019 - 14:00 WIB
Xiaomi Kembangkan Handphone...
Xiaomi Kembangkan Handphone Pertama Perekaman video 8K Pada 30fps
A A A
BEIJING - Menurut laporan terbaru dari XDA-Developers, handphone Xiaomi yang mendatang bakal membawa kemampuan rekaman video 8K (7680 × 4320) pada 30 fps.

Informasi itu ditemukan di APK Kamera MIUI 11, tapi yang menarik adalah saat ini tidak ada ponsel Xiaomi yang dapat merekam video dalam 8K. Bahkan Mi Mix Alpha yang baru-baru ini diumumkan hadir dengan 108 MP Bright HMX Samsung berada di atas 6K pada 30 fps.

Saat ini, ungkap laman Giz China, hanya chipset Samsung Exynos 9820 dan 9825 yang mendukung perekaman video 8K pada 30 fps. Satu-satunya ponsel di pasaran yang dapat merekam video 8K adalah Nubia Red Magic 3, tapi dengan kecepatan 15fps.

Sepertinya Xiaomi akan melanjutkan kolaborasinya dengan Samsung di departemen kamera ke depannya. Karena itu sangat mungkin pabrikan China itu menghasilkan handphone berkemampuan fotografi tinggi tersebut.
(mim)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8153 seconds (0.1#10.140)