Jelang Lebaran Realme Luncurkan Ponsel Harga Rp1 jutaan

Kamis, 09 Mei 2019 - 13:01 WIB
Jelang Lebaran Realme...
Jelang Lebaran Realme Luncurkan Ponsel Harga Rp1 jutaan
A A A
JAKARTA - Selain membawa smartphone flagshipnya, Realme juga turut memboyong C2. Ponsel ini merupakan penerus dari seri sebelumnya yakni Realme C1.

Felix Christian selaku Product Manager Realme Indonesia mengatakan, ponsel Realme C2 hadir sebagai pendobrak pasar entry-level dengan spesifikasinya.

“Realme C2 memberikan spesifikasi terbaik diponsel entry-level, mulai dari layar yang nyaris penuh dan baterai kapasitas besar,” ujarnya saat peluncuran di Felfest Universitas Indonesia, Depok, Rabu (8/5/2019).

Realme C2 mengusung layar 6,1 inci HD+ dengan resolusi screen-to-body 89 persen dan masih memiliki desain notch mungil.

Realme C2 ditenagai prosesor MediaTek Helio P22 2GHz octa-core dan software ColorOS 6.0. Mesin ini dipadukan dengan pilihan RAM 2 GB atau 3 GB dan memori internal 16 GB atau 32 GB.

Realme C2 menggunakan kamera belakang ganda, dengan lensa utama 13 MP (f/2.2) ditambah dengan lensa sekunder 2 MP (f/2.4) yang sudah dilengkapi teknologi AI. Di bagian depan, Realme C2 menggunakan lensa 5 MP dengan bukaan lensa f/2.0.

Berjalan di sistem operasi Android 9.0 Pie, harga Realme C2 dipatok berdasarkan konfigurasi RAM dan memori internalnya. Untuk RAM 2GB memori internal 16GB dibanderol Rp1,49 juta. Sedangkan RAM 3GB penyimpanan internal 32GB dihargai Rp1,69 juta
(wbs)
Berita Terkait
Realme C12 Bawa Standar...
Realme C12 Bawa Standar Baru Entry-level dengan Pilihan Baterai 6.000mAh
Cuma Rp2 Juta, realme...
Cuma Rp2 Juta, realme C15 Angkut Quad Camera, Baterai Jumbo dan Fast Charging
Jaga Anak Muda Aman...
Jaga Anak Muda Aman di Rumah, realme Maksimalkan Layanan Callme Service
Mau Hemat, Carilah Ponsel...
Mau Hemat, Carilah Ponsel dengan Memori Raksasa dan Layar Super Ini
Produk Smartphone dan...
Produk Smartphone dan AIoT realme Diklaim Bikin Kaum Muda Fashionable
Realme Ikhlaskan Harga...
Realme Ikhlaskan Harga Ponsel Didiskon Habis-habisan saat Mega Sale
Berita Terkini
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
10 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
14 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
19 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
21 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
22 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
1 hari yang lalu
Infografis
Harga Emas Terus Meroket...
Harga Emas Terus Meroket Usai Libur Lebaran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved