Pakai AI dan Big Data, Cashwagon Ungkap Kasus Penipuan di Fintech

Selasa, 26 Februari 2019 - 22:25 WIB
Pakai AI dan Big Data,...
Pakai AI dan Big Data, Cashwagon Ungkap Kasus Penipuan di Fintech
A A A
JAKARTA - Teknologi kecerdasan buatan atau AI (Artificial Intelligent) berhasil mendeteksi skema kejahatan penipuan yang memanfaatkan kelemahan pembiayaan digital atau fintech. Kasusnya pun telah diserahkan ke Kepolisian.

Seperti diketahui, popularitas platform fintech di Tanah Air sedang naik daun. Ini membuat celah seseorang untuk melakukan tindak penipuan.

Mereka mencoba mengajukan pinjaman dengan menggunakan data orang lain. Hal ini yang dideteksi oleh sistem pengajuan Cashwagon. Sistem yang terdiri dari AI, Machine Learning, dan Big Data tersebut menemukan aplikasi mencurigakan yang dilakukan sindikat untuk menipu.

“Kasus yang kami temui ini sangat berbahaya karena mereka menggunakan data asli milik orang lain, sehingga reputasi orang tersebut bisa menjadi jelek nantinya,” kata CEO PT Kas Wagon Indonesia yang mengoperasikan platform Cashwagon, Asri Anjarsari, dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Selasa (26/2/2019).

Menelusuri Penipu
Asri menjelaskan, menurut sistem pemrosesan aplikasi Cashwagon, pelaku penipuan mencoba untuk mengajukan pinjaman ke pemberi pinjaman menggunakan dokumen asli milik orang lain. Sindikat penipu ini melakukan pinjaman dari berbagai perangkat dengan lokasi geografis yang berbeda-beda.

Berdasarkan jejak digital yang diperoleh, platform Cashwagon memungkinkan untuk melacak pola penjahat dan menetapkan identitas pelaku penipuan dan lokasi mereka.
Dalam kerja sama yang erat dengan polisi cyber-crime, Cashwagon sukses menghasilkan bukti kuat untuk mengungkap kasus penipuan ini.

Rincian kasus dilindungi dari pengungkapan publik, tapi Cashwagon terus bekerja sama dengan polisi cyber-crime Indonesia untuk mendeteksi, mengidentifikasi, dan menuntut penipu.
Prioritas utama Cashwagon adalah keselamatan pelanggannya sehingga perusahaan melakukan segala upaya untuk melindungi mereka.

"Bertujuan untuk menjadi mitra yang andal dan konsisten, Cashwagon bertindak kuat untuk melindungi pelanggannya dan mencegah mereka dari penipuan. Betapapun kecilnya, kasus penipuan harus diproses oleh hukum," imbuhnya.

Lebih lanjut dikatakan, kerja sama yang erat dengan pihak Kepolisian dan kepatuhan ketat terhadap peraturan di Indonesia memungkinkan Cashwagon menindak tegas kasus penipuan yang dilakukan oleh para penjahat dan sindikat penipuan. Kebijakan antipenipuan internal Cashwagon sepenuhnya dilakukan untuk mematuhi persyaratan OJK. Sekaligus dirancang guna memberikan layanan keuangan yang sehat dan dapat diandalkan kepada publik, melindungi kepentingan investor secara menyeluruh dan mencegah kejahatan.

“Kami akan terus melindungi pelanggan kami dan bekerja sama dengan polisi kejahatan dunia maya untuk memastikan keamanan pengembangan industri fintech,” janji Asri.
(mim)
Berita Terkait
7 Tipu Daya AI yang...
7 Tipu Daya AI yang Mempengaruhi Pemilu India 2024, Salah Satunya Menghasilkan Demokrasi Palsu
Ini Prediksi Tren Teknologi...
Ini Prediksi Tren Teknologi Enterprise Utama di Tahun 2021
Manfaatkan AI dan Big...
Manfaatkan AI dan Big Data, Kinerja PR Kian Presisi dan Efektif
Mempermudah Pembuatan...
Mempermudah Pembuatan Aplikasi Real-Time dengan Teknologi AI
Asisten AI, Aplikasi...
Asisten AI, Aplikasi Artificial Intelligence Pertama dari Indonesia Mulai Diperkenalkan
Terobosan Baru! Meta...
Terobosan Baru! Meta AI Kembangkan Aplikasi Pidato Lebih dari 1.000 Bahasa
Berita Terkini
Cara Menggunakan Translate...
Cara Menggunakan Translate di Discord, Ternyata Mudah!
23 menit yang lalu
Cara Akses PC dari Jarak...
Cara Akses PC dari Jarak Jauh Melalui iPhone, Ternyata Mudah!
1 jam yang lalu
Badai Korupsi PDNS Terjang...
Badai Korupsi PDNS Terjang Komdigi: Tim Internal Dibentuk, Meutya Hafid Tegaskan Bersih-bersih!
1 jam yang lalu
3 Hinaan Stephen Hawking...
3 Hinaan Stephen Hawking Kepada Tuhan, Salah Satunya Menyebut Surga Adalah Dongeng
3 jam yang lalu
Pesawat India Hancur...
Pesawat India Hancur Akibat Ditabrak Burung dan Diguyur Hujan Es
11 jam yang lalu
Awas! Charger Murah...
Awas! Charger Murah Bisa Jadi Bom Waktu? Kenali Ciri Charger GaN Berkualitas yang Aman!
14 jam yang lalu
Infografis
Demo Besar Guncang AS...
Demo Besar Guncang AS di 1.200 Lokasi dan 50 Negara Bagian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved