CEO Lisa Su Kenalkan Generasi Ketiga Chip Ryzen CPU

Selasa, 22 Januari 2019 - 12:38 WIB
CEO Lisa Su Kenalkan...
CEO Lisa Su Kenalkan Generasi Ketiga Chip Ryzen CPU
A A A
LISA Su, Presiden dan CEO AMD, memperkenalkan generasi ketiga AMD Ryzen Desktop saat keynote di CES 2019. CES menjadi pusat untuk menangkap sekilas masa depan gaming PC. Ketika pasar terus tumbuh, lebih banyak perusahaan mencoba ide-ide radikal. Ini sangat berbeda dengan pasar smartphone yang dalam beberapa tahun terakhir monoton.

Alienware, misalnya, memamerkan Laptop Area 51M-nya dengan prosesor yang dapat diganti-ganti seperti halnya desktop PC. Sementara Asus mengeluarkan Mothership, PC gaming desktop portabel yang sangat besar, lengkap dengan built in display dan keyboard bawaan. Adapun Acer mengenalkan Laptop Triton senilai USD4.000 yang mengemas komponen terbaik yang dapat Anda beli dalam bentuk laptop.

Bahkan, layarnya dapat terlipat berkat engsel aluminium. Nvidia juga meluncurkan chip grafis RTX mobile baru dengan performa yang sangat tinggi. Sementara teknologi monitor juga berkembang, menjadi lebih besar, lebih luas, dan lebih banyak fitur, tetapi tetap portabel.

Sementara itu, harga mouse gaming dan keyboard serta headset secara bersamaan menjadi lebih murah dan berkualitas lebih tinggi. Sektor game adalah salah satu dari sedikit area di pasar PC, di mana mengambil risiko, berpikir di luar kotak, dan sekadar membuat hal-hal aneh justru dianjurkan.

Bukan karena itu berarti menghasilkan penjualan besar untuk produk-produk yang tepat, melainkan karena mereka ingin menjadi yang terdepan dalam berinovasi dan menciptakan produk kompetitif. Apalagi, saat ini penggemar sering kali rela menghabiskan ribuan dolar per tahun untuk game baru, perangkat PC, dan aksesori.

Advanced Micro Devices (AMD), misalnya, mengenalkan chip komputer dan prosesor grafik yang lebih kecil dan hemat energi untuk menantang rival mereka, Intel Corp dan Nvidia Corp. Chief Executive Officer Lisa Su mengenalkan generasi ketiga chip Ryzen CPU untuk pengguna desktop .

Rencananya chip tersebut diluncurkan pada pertengahan 2019 dan akan bersaing dengan prosesor Intel. “AMD berencana memasarkan chip grafik Radeon VII yang akan bersaing dengan chip Nvidia pada 7 Februari dan chip untuk server EPYC pada pertengahan 2019,” beber Su.

Ketiga chip tersebut menggunakan teknologi arsitektur 7 nm yang memiliki lebih banyak transistor dalam ukuran yang lebih kecil, juga memiliki tenaga lebih besar tapi konsumsi daya rendah. Dalam keynote-nya, Su mengatakan bahwa Ryzen III mengonsumsi tenaga 30% dibandingkan chip CPU Intel Core i9.
(don)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3201 seconds (0.1#10.140)